SUKABUMIUPDATE.com – Keberadaan Bank Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Sukabumi ternyata juga dimanfaatkan untuk pengembangan seni budaya. Sepetti di BPR Sukabumi cabang Jampangkulon yang memiliki nasabah dari kalangan seniman, yang membutuhkan modal untuk pelestrarian budaya sunda.
Seperti diungkapkan Madin SU Junaedi Putra (60 tahun) nasabah BPR Cabang Jampangkulon. Madin adalah semiman wayang golek alias dalang di lingkung seni Giri Mulya Kampung Sukasirna RT 18 RW 06 Desa Sukamukti, Kecamatan Waluran, kabupaten Sukabumi.
"Dengan adanya BPR cabang Jampangkulon,merasa terbantu untuk mengembangkan seni budaya, terutama permodalan membuat wayang golek,"ucap Madin, kepada Sukabumiupdate.com,Rabu (20/2/2019).
BACA JUGA: Perumda BPR Cabang Sukaraja Ajak Orangtua Ikuti Tabungan Siwajar
Madin lalu bercerita tentang kemudahan yang didapatka selama menjadi nasabah BPR. “Pinjaman pertama sebesar Rp.3 juta, diangsur per bulan Rp.230.000 selama 18 bulan, kami merasa terbantu karena kami tidak selamanya ada panggilan untuk nanggung, sedangkan koleksi wayang harus tetap dirawat dan diperbaharui,"jelasnya.
Madin pun sudah tiga kali pinjam dana ke BPR untuk kebutuhan lingkung seninya. “Sebenarnya pihak BPR menawarkan untuk pinjaman lebih dari 3 juta, alhamdulillah proses cepat,"pungkasnya.
Sementara itu bagian penerima kredit BPR Jampangkulon Widiawati menjelaskan untuk pengajuan kredit modal usaha cukup mudah. “Persyaratannya cukup foto copy KTP, KK, pas photo terbaru, jaminan dan Surat Keterangan Usaha (SKU) dari desa tempat tinggal,"tuturnya.
Untuk proses pencairannya sambung Widiawati tidak membutuhkan waktu lama. “Nanti ada petugas survey yang jelas kami siap untuk membantu permodalan usaha kecil menengah, "tambahnya.