Harga Garam Terbang, Ada yang Mujur Ada yang Loyo

Jumat 28 Juli 2017, 10:44 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Harga garam yang melonjak dalam sebulan terakhir membuat petani menikmati keuntungan berlebih, seperti yang dialami petani garam di Brebes, Jawa Tengah.

Dastam, petani asal Desa Kaliwlingi, Kecamatan Brebes, mengaku tak pernah mengalami kenaikan harga garam setinggi ini. Garam yang biasanya dijual Rp 500 per kilogram, kini dibanderol Rp 4.000 per kilogram. “Baru kali ini naiknya tinggi,” kata dia, kutip Koran Tempo edisi Jumat (28 /7/2017).

Melonjaknya harga garam lantaran stok di sejumlah gudang menipis, bahkan kosong. Hujan menjadi penyebab petani garam kesulitan memproduksi garam. “Petani baru bisa memproduksi sebulan terakhir ini,” ujar Dastam. Jika hasilnya bagus, lahan 1 hektare bisa menghasilkan garam sebanyak 7 ton.

Namun melonjaknya harga garam membuat industri ikan asin lesu. Lebih dari 80 perajin ikan asin di Tegal, Jawa Tengah, terpaksa berhenti berproduksi lantaran tak memiliki modal.

Ketua Paguyuban Pengolah Ikan Asin Cahaya Semesta Kota Tegal, Gunaryo, mengatakan, dari 93 anggotanya, hanya lima yang aktif memproduksi ikan asin. “Sudah pada tutup,” kata Gunaryo.

Pantauan Tempo, aktivitas di sentra industri ikan asin di Kelurahan Tegalsari, Kota Tegal, tampak sepi. Gudang-gudang yang biasanya penuh dengan ikan asin tampak melompong. “Semua berhenti produksi,” ucap Gunaryo.

Selain karena harga garam yang mahal, lesunya produksi ikan asin di Tegal disebabkan pasokan ikan berkurang. Akibatnya, harga jual ikan asin dari perajin ke pedagang meningkat tajam. Untuk ikan asin jenis layang, harganya naik dua kali lipat menjadi Rp 30 ribu per kilogram. Sedangkan ikan asin selar, yang biasanya dijual Rp 8.000 per kilogram, kini harganya Rp 25 ribu.

Kondisi ini membuat 800 buruh ikan asin menganggur karena harga garam terbang tinggi. Salah seorang perajin ikan asin, Surip, 55 tahun, mengaku kebingungan didatangi anak buahnya yang mengeluh. “Banyak yang datang ke rumah dan meminjam uang. Saya sendiri juga sedang bingung,” katanya.

Sumber: Tempo

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Tags :
Berita Terkini
Bola26 November 2024, 13:00 WIB

Persib Bandung vs Port FC, Klok: Pergi ke Thailand untuk Meraih Kemenangan!

Persib Bandung akan kembali petualangannya di AFC Champions League Two 2024/2025, melawan Port FC.
Persib Bandung akan kembali petualangannya di AFC Champions League Two 2024/2025, melawan Port FC.(Sumber : X@persib)
Life26 November 2024, 12:13 WIB

Sehat di Era Digital, Mengelola Kesehatan Mental di Tengah Penggunaan Media Sosial

Di era digital yang semakin berkembang, media sosial telah menjadi bagian integral dari kehidupan kita. Mulai dari berinteraksi dengan teman, berbagi momen kehidupan, hingga mengikuti berita terkini, semua bisa dilakukan dalam hitungan detik.
Mengelola Kesehatan Mental di Tengah Penggunaan Media Sosial (Sumber : Freepik)
Science26 November 2024, 12:00 WIB

Pilkada 2024: Prediksi Cuaca Jawa Barat Pada Rabu 27 November 2024

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan saat siang hari pada 27 November 2024.
Ilustrasi - Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan saat siang hari pada 27 November 2024. (Sumber : Freepik.com/@pvproductions)
Inspirasi26 November 2024, 11:44 WIB

Dari Desa ke Kancah Nasional, BRI Berdayakan Kacang Nepo Jadi Camilan Khas yang Diminati

Kacang Nepo hadir dalam berbagai varian rasa unik.
Aktivitas pemberdayaan oleh BRI. | Foto: BRI
Sehat26 November 2024, 11:00 WIB

7 Manfaat Daun Singkong, Baik untuk Imunitas hingga Kesehatan Jantung

Daun singkong merupakan salah satu daun yang bisa diolah jadi teman makan sekaligus memiliki berbagai manfaat untuk kesehatan.
Ilustrasi daun singkong yang memiliki manfaat untuk kesehatan (Sumber : pixabay.com/@ignartonosbg)
Sukabumi26 November 2024, 10:38 WIB

Sukabumi Juara 3 Smiling West Java Award 2024, Tingkatkan Sinkronisasi Pariwisata dan Budaya

Kabupaten Sukabumi mendapatkan penghargaan yang diserahkan oleh Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Jawa Barat.
Kabupaten Sukabumi meraih Juara ke-3 dalam kategori Potential Event pada ajang bergengsi Smiling West Java Award 2024. | Foto: Istimewa
Entertainment26 November 2024, 10:30 WIB

Permohonan Pengesahan Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini Ditolak, Harus Nikah Ulang?

Majelis hakim Pengadilan Agama Jakarta Selatan memutuskan menolak permohonan sidang isbat pernikahan Rizky Febian dan Mahalini yang diajukan oleh keduanya pada Oktober lalu.
Permohonan Pengesahan Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini Ditolak, Harus Nikah Ulang? (Sumber : Instagram/@rizkyfbian)
Life26 November 2024, 10:00 WIB

10 Cara Agar Tampil Percaya Diri di Depan Umum Agar Tidak Gugup

Mengatasi gugup dan tampil percaya diri di depan umum membutuhkan kombinasi persiapan, latihan, dan pengelolaan emosi.
Ilustrasi. Tips Berbicara di Depan Umum agar Lebih Percaya Diri | Foto: Unplash
DPRD Kab. Sukabumi26 November 2024, 09:52 WIB

Lewat Dana Pribadi, Anggota Dewan Sukabumi Bantu Pembangunan Sekolah di Kebonpedes

Pembangunan sekolah ini murni bukan dari pemerintah.
Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi Uden Abdunnatsir di lokasi pembangunan MI Mihadunal Ula Yayasan Arrifaiyyah Tanjungsari di Desa Bojongsawah, Kecamatan Kebonpedes, Senin, 25 November 2024. | Foto: SU/Oksa Bachtiar Camsyah
Entertainment26 November 2024, 09:51 WIB

Buka 5 Desember 2024? Dua Bioskop Baru di Sukabumi, Collab Kemenbud dan Sam’s Studios

Fadli menuturkan di setiap kabupaten nantinya akan ada tiga layar bioskop.
Ilustrasi bioskop (Sumber : istimewa)