SUKABUMIUPDATE.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka di zona merah. IHSG melemah 11,39 poin atau 0,20 persen ke level 5.581,12.
Meski melemah, Analis First Asia Capital David Sutyanto memperkirakan indeks akan bergerak positif. Ia memprediksi indeks bergerak di kisaran 5550 hingga 5620 di teritori positif.
"Sentimen pasar cenderung positif yang akan mengangkat kembali pergerakan IHSG untuk menembus level 5600," kata dia Kamis, 30 Maret 2017.
David mengatakan sentimen pasar menjelang akhir Maret akan digerakkan oleh sejumlah isu individual, terutama terkait rilis laba 2016. Pelaku pasar pun mengantisipasi pembagian dividen emiten sektoral. Harga komoditas yang kembali bergerak positif dan arus dana asing yang masih mengalir ke pasar saham juga akan menjadi penopang aksi beli pasar.
Analis PT Binaartha Sekuritas Reza Priyambada pun memprediksi IHSG mampu menguat di perdagangan hari ini. Ia memperkirakan IHSG bergerak di kisaran 5.582 hingga 5.620 hari ini.
Reza mengatakan potensi penguatan ditopang pergerakan IHSG kemarin. Ia mengatakan IHSG akan terus menguat jika sentimen positif terjaga. "Namun pelaku pasar harus mengantisipasi skenario terburuk yang biasanya terjadi setelah IHSG mencapai level tertinggi," kata dia seperti dilansir keterangan tertulis.
Menurut Reza, penguatan IHSG rentan akan aksi jual. Jika sentimen negatif menerpa indeks, ia mengatakan volume penjualan saham akan meningkat sehingga IHSG berpotensi melemah.
Sumber: Tempo