SUKABUMIUPDATE.com - Kementerian Pertanian mewaspadai penurunan harga cabai menjelang masa panen cabai. Menteri Pertanian Amran Sulaiman mengatakan harga cabai sudah turun karena produksi meningkat.
Saat harga cabai naik, Amran meminta kepada sejumlah pihak untuk menanam cabai. Dia menambahkan, dia juga meminta para ibu untuk juga ikut menanam cabai. "Saya perintahkan ke ibu-ibu untuk menanam cabai," katanya di Kementerian Pertanian, Jakarta Selatan, Minggu (26/3).
Sekretaris Jenderal Kementerian Pertanian Hari Priyono mengungkapkan langkah yang dilakukan Kementan, antara lain dengan mengawal upaya penyerapan cabai petani. "Kami akan kerja sama dengan pelaku usaha sehingga cabai dapat diserap industri," kata Hari dalam siaran persnya, Minggu (26/3).
Selain itu, Direktur Jenderal Hortikultura Kementan Spudnik Sujono akan mengadakan pertemuan dengan pelaku usaha industri olahan. Agenda utama pertemuan adalah mendorong pelaku usaha untuk menyerap cabai dari petani. "Kami akan melibatkan pelaku usaha, agar harga tidak terjun bebas," ucapnya.
Kemudian selain mengawal penyerapan cabai, Spudnik mengungkapkan Kementan juga akan mengusulkan penetapan harga pokok penjualan (HPP) cabai. Penentuan HPP cabai diharapkan dapat melindungi petani cabai dari kemungkinan harga anjlok.
"HPP wajar secara nasional Rp 17 ribu sesuai dengan Permendag Nomor 63 tahun 2016 yang merupakan floor price cabai," ucap Spudnik.
Â
Sumber: Tempo