Mengenal Simmental dan Brangus, Ras Sapi Jumbo Lembursitu Sukabumi

Jumat 11 Maret 2022, 11:15 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Seekor Sapi di Lembursitu Sukabumi memiliki ukuran yang sangat besar dengan berat mencapai 1,3 ton. Sapi ini diklaim menjadi yang terbesar ke-3 se-Indonesia. Berdasarkan penuturan pemiliknya, Bruno, nama sapi tersebut merupakan campuran ras simmental dan brangus.

Di Indonesia sendiri ada berbagai ras sapi, dua diantaranya adalah simmental dan brangus. Kedua ras tersebut memang dikenal memiliki ukuran dan bobot tubuh yang tinggi. Sapi ras brangus pernah dijadikan hewan kurban oleh Presiden Joko Widodo di Gorontalo 2019 silam.

photoSapi jumbo bernama bruno di Jalan Santiong Kampung Bangsanaya, Kelurahan Situmekar, Kecamatan Lembursitu, Kota Sukabumi. - (Istimewa)

Pada artikel kali ini kita akan mengenal lebih dekat ras simmental dan brangus yang ada pada Bruno, si sapi Jumbo asal Lembursitu Sukabumi.

Baca Juga :

Bernama Bruno, Sapi Hitam di Lembursitu Sukabumi Ini Beratnya 1,3 Ton

Ras simmental

photoSapi simmental. - (via hewanbinatang.com)

Melansir sinauternak.com, ras simmental tercatat pertama kali muncul pada abad pertengahan. Ras ini diketahui hasil kawin silang antara sapi besar Jerman dengan sapi Swiss yang berukuran lebih kecil.

Nama simmental sendiri berasal dari tempat asal pengembangbiakannya di Lembah Simme, Swiss. Sapi di Eropa mayoritas didominasi oleh ras simmental. Ras ini juga sudah menyebar ke berbagai penjuru dunia, termasuk Indonesia.

Melansir sapibaik.com, sapi simmental memiliki warna kuning kecoklatan dengan sedikit warna putih di tubuhnya.

Sapi simmental memiliki tubuh yang panjang dan padat berisi. Diketahui sapi simmental jantan bisa memiliki bobot maksimal hingga 1,4 ton. Sedangkan untuk betinanya memiliki bobot maksimal 800 kg.

Sapi simmental memang tergolong ke dalam jenis sapi berbobot besar. Hal tersebut dikarenakan sapi jenis ini bisa mengalami pertambahan bobot 1,5 - 2,1 kg per hari.

Secara umum, sapi simmental sering dijadikan hewan potong dan sapi perah. Maka dari itu sapi simmental sangat potensial dan memiliki nilai ekonomi tinggi.

Ras brangus

photoSapi brangus. - (via stafarm.co.id)

Ras brangus merupakan ras sapi hasil perkawinan silang antara ras angus dan ras brahman. Maka dari itu, nama jenis sapi hasil penggabungan dua ras.

Jenis sapi yang berasal dari Oklahoma, Amerika Serikat ini memiliki ciri fisik berwarna hitam legam dengan tanduk kecil, bahkan banyak yang tidak bertanduk. Telinga sapi Brangus juga cukup kecil ketimbang jenis sapi lainnya. Sapi brangus memiliki tubuh yang sangat padat berisi dan kokoh. 

Keunggulan dari jenis sapi ini adalah mudah beradaptasi, tahan terhadap cuaca dan tahan terhadap gigitan serangga. Melansir starfarm.co.id, sapi brangus bahkan dikenal sebagai jenis sapi yang jarang sakit.

Sapi brangus juga merupakan jenis sapi yang memiliki tingkat kesuburan tinggi. Mengutip dari stafram.co.id, biasanya sapi brangus mulai melahirkan sebelum masa produktif rata-rata sapi, biasanya mulai berkembang biak pada usia 14 bulan serta memiliki masa produktif yang panjang.

Sama seperti simmental, sapi brangus juga sering dijadikan hewan potong. Bahkan sapi brangus dikenal memiliki kualitas daging yang sangat baik.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Sukabumi18 Januari 2025, 15:45 WIB

Buruh dan Pelajar Collab Edarkan Hexymer-Tramadol di Sukabumi, Ditangkap saat Transaksi

Barang bukti yang disita adalah empat paket hexymer dan lima setrip tramadol.
Kedua terduga pelaku kasus obat keras terbatas yang ditangkap di Kecamatan Sagaranten, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Polsek Sagaranten
Sukabumi18 Januari 2025, 15:23 WIB

Lindas Material Longsor, Truk Terguling di Jalan Nasional di Simpenan Sukabumi

Longsor ini sempat menutup Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua.
Truk terguling di Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua, tepatnya di Kampung Cisarakan, Desa Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Istimewa
Inspirasi18 Januari 2025, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Sukabumi Sebagai Cook Sushi, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi - Lowongan Kerja Sukabumi Sebagai Cook Sushi, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik.com/@ASphotofamily)
Sukabumi18 Januari 2025, 14:58 WIB

Pengendara Terjebak Berjam-jam, Jalan Nasional di Simpenan Sukabumi Buka Tutup Pasca Longsor

Saat ini jalan sudah dibuka, tetapi dengan sistem buka tutup.
Antrean kendaraan di Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua, tepatnya di Kampung Cimapag, Desa Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Dokumen Pengendara
Sukabumi18 Januari 2025, 14:13 WIB

Pulihkan Ekosistem Pasca Bencana, Penanaman Pohon di DAS Sungai Cikaso Sukabumi

Kegiatan ini untuk mencegah bencana serupa di masa depan.
Penanaman pohon di DAS Cikaso, Desa Cibadak dan Desa Pabuaran, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Dokumentasi Panitia
Food & Travel18 Januari 2025, 14:00 WIB

Menikmati Deburan Ombak di Pantai Karang Tawulan, Wisata Eksotis Mirip Tanah Lot di Tasikmalaya

Tersembunyi di wilayah selatan kabupaten, pantai Karang Tawulan menawarkan keindahan alam yang masih asri dan jauh dari hiruk pikuk kota.
Pantai Karang Tawulan adalah sebuah destinasi wisata pantai yang menarik di Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat. (Sumber : Instagram/@riskardr/@dadanwardana99).
Bola18 Januari 2025, 12:00 WIB

Prediksi PSM Makassar vs PSBS Biak di Liga 1: H2H, Susunan Pemain dan Skor

PSM Makassar vs PSBS Biak akan tersaji sore ini dalam lanjutan Liga 1 2024/2025.
PSM Makassar vs PSBS Biak akan tersaji sore ini dalam lanjutan Liga 1 2024/2025. (Sumber : Instagram/@psbsofficial/X/@psm_makassar).
Sukabumi18 Januari 2025, 11:57 WIB

Satpam Asal Sukabumi Tewas di Rumah Mewah Bogor, Keluarga Temukan Banyak Luka Serius

Korban sempat menghubungi istrinya melalui pesan singkat.
Rumah duka Septian (37 tahun) di Kampung Cibarengkok RW 01, Desa Citarik, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi. | Foto: SU/Ilyas Supendi
Sukabumi18 Januari 2025, 11:36 WIB

Daftar SKPD dengan Aduan Terbanyak pada 2024, Menurut Data Diskominfo Kota Sukabumi

Pemerintah Kota Sukabumi menerima 106 aduan masyarakat sepanjang 2024.
Apel di Lapang Setda Balai Kota Sukabumi pada Senin (15/7/2024). | Foto: Dokpim Kota Sukabumi
Sukabumi18 Januari 2025, 11:20 WIB

Tahun 2025, Dishub Kota Sukabumi Bakal Perketat Pengawasan Kendaraan Pariwisata

UPTD PKB Dishub akan melakukan upaya untuk mendukung pemerintah pusat.
Kepala UPTD PKB Dishub Kota Sukabumi, Endro. | Foto: Website Kota Sukabumi