Persib Libas Persija Dua Gol Tanpa Balas

Selasa 01 Maret 2022, 22:35 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Persib Bandung memenangi partai klasik sarat gengsi kontra Persija Jakarta di pekan ke-28 BRI Liga 1. Dilansir dari suara.com, Persib unggul dengan skor meyakinkan 2-0 berkat brace alias dwigol striker David da Silva di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa (1/3/2022) malam WIB.

Kemenangan atas sang rival abadi ini membuat Persib terus menghidupkan asa mereka untuk menjuarai Liga 1 musim 2021/2022 ini.

Persib menempel ketat Bali United di puncak klasemen dengan berada di posisi kedua, mengoleksi 57 poin dari 28 pertandingan. Persib hanya terpaut tiga angka dengan Bali United.

Sementara dengan kekalahan menyakitkan ini, Persija stuck di peringkat kedelapan tabel klasemen dengan raihan 38 poin dari 27 laga.

Jalannya Pertandingan

Persija dan Persib sudah saling serang sejak kick-off. Tempo cepat sudah disuguhkan kedua tim sejak awal dan benturan antar pemain pun kerap terjadi.

Adapun Persib dalam laga ini lebih mendominasi permainan di menit-menit awal. Gawang Persija yang dijaga Andritany Ardhiyasa beberapa kali diancam tim berjuluk Maung Bandung tersebut.

Persib pun berhasil membuka keunggulan pada menit ke-15. Tak terkawal di kotak 16, David da Silva sukses menggetarkan gawang Andritany lewat cocoran bola usai memanfaatkan umpan manis Marc Klok dari tendangan penjuru.

Tertinggal 0-1 membuat Persija berusaha membalas. Syahrian Abimanyu dan kawan-kawan menekan lini pertahanan Persib untuk bisa menyamakan kedudukan, namun peluang yang benar-benar bersih masih sulit didapat.

Sementara itu, Persib mengancam lewat duel-duel udara. Ya, beberapa kali Persib mengancam lewat bola lambung yang masuk ke kotak penalti Persija.

Peluang terbaik Persija di babak pertama sendiri tercipta pada menit ke-32. Memanfaatkan kemelut di depan gawang Persib kawalan kiper Teja Paku Alam, Riko Simanjuntak melepaskan tendangan mendatar namun masih membentur pemain Persib.

Well, tidak ada gol lagi tercipta sampai dengan turun minum. Persib unggul 1-0 atas Persija di babak pertama.

Masuk paruh kedua, Persija lebih agresif dalam membangun serangan. Jalannya pertandingan mulai keras dengan kedua tim sering melakukan pelanggaran.

Wasit Fariq Hitaba hingga menit ke-62 sudah mengeluarkan tujuh kartu kuning yang diberikan kepada kedua kesebelasan.

Masuk menit ke-72 jalannya pertandingan semakin seru. Persija yang mulai menekan pertahanan Persib tetap belum bisa lepas dari ancaman Maung Bandung.

Serangan balik selalu mematikan. Untungnya Andritany Ardhiyasa dan kawan-kawan masih bisa menjaga gawangnya dari kebobolan.

Di babak kedua ini Persija mulai banyak mendapat peluang. Tapi, sulit peluang-peluang tersebut untuk dijadikan sebuah gol oleh Makan Konate Cs.

Justru Persib Bandung yang menambah keunggulan menjadi 2-0 pada menit 84. David da Silva kembali mencatatkan namanya di papan skor lagi-lagi berawal dari tendangan penjuru Marc Klok.

Tidak ada lagi gol tercipta hingga peluit tanda berakhirnya pertandingan dibunyikan. Persib sukses menangi duel klasik kontra Persija, 2-0.

Sumber: SUARA.COM

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Sukabumi Memilih22 November 2024, 20:03 WIB

Ketua KPU Sukabumi: Terima Kasih Polres Bandung

Debat Publik Pilkada Kabupaten Sukabumi antara paslon 01, Iyos Somantri - Zainul dan paslon 02 Asep Japar - Andreas digelar hari ini Jumat (22/11/2024), bertempat di Hotel Sutan Raja, Soreang, Kabupaten Bandung
Kasmin Belle, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukabumi | Foto : Capture video Youtube
Jawa Barat22 November 2024, 19:14 WIB

Muhammad Jaenudin Sosialisasi Perda Perlindungan Anak di Kalaparea Sukabumi

Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, Muhammad Jaenudin, menggelar sosialisasi Peraturan Daerah (Perda) Nomor 3 Tahun 2021 tentang Penyelenggaraan Perlindungan Anak.
Anggota DPRD Jabar, Muhammad Jaenudin, sosialisasikan Perda Penyelenggaraan Perlindungan Anak. di Kalaparea Sukabumi | Foto : Tim Asistensi M. Jaenudin
Bola22 November 2024, 19:00 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Borneo FC: Pangeran Biru Incar 3 Poin!

Persib Bandung vs Borneo FC akan disiarkan secara langsung melalui siaran televisi dan layanan live streaming.
Ilustrasi - Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Liga 1 2023/2024 antara Persib Bandung vs Borneo FC berikut kami sediakan layanan live streamingnya. (Sumber : Instagram/@std.sijalakharupat/Ist)
Sukabumi22 November 2024, 18:44 WIB

Sungai Meluap, Banjir Langganan Terjang Cidolog Sukabumi

Hujan deras dengan intensitas tinggi pada Jumat sore (22/11/2024), memicu aliran Sungai Cidolog meluap, mengakibatkan jalan ruas Cidolog-Tegalbuleud, Kabupaten Sukabumi, terendam banjir.
Jalan Cidolog-Tegalbulued Sukabumi terendam banjir | Foto : Ragil Gilang
Sukabumi22 November 2024, 18:30 WIB

Duku Tumbang Dievakuasi, Kondisi Rumah Warga Nagrak Sukabumi Usai Tertimpa Pohon

Reruntuhan pohon duku yang menimpa rumah milik Santibi di Kampung Pasir Huni RT 06 RW 01, Desa Pawenang, Kecamatan Nagrak akhirnya berhasil dievakuasi, Jumat (22/11/2024)
P2BK bersama tim gabungan mengevakuasi pohon tumbang yang menimpa rumah Santibi di Nagrak Sukabumi, Jumat (22/11/2024) | Sumber foto : P2BK Nagrak
Food & Travel22 November 2024, 18:30 WIB

Berbalut Legenda Dayang Sumbi, Air Terjun Sanghyang Taraje Garut HTM Cuma Rp10 Ribu!

Curug Sanghyang Taraje Garut dikelilingi oleh hutan hijau yang sejuk dan suasana alam yang tenang.
Curug Sanghyang Taraje adalah sebuah air terjun yang terletak di Kampung Kombongan, Desa Pakenjeng, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Garut, Jawa Barat. Foto: IG/smiling.westjava
Life22 November 2024, 18:00 WIB

Amalkan Doa Imam Al-Ghazali Saat Menghadapi Masalah Hidup

Doa dari Imam Al-Ghazali ini dianjurkan diamalkan saat sedang dirundung maslaah kehidupan.
Ilustrasi - Doa ini dibaca saat sedang dirundung masalah kehidupan (Sumber : Pexels.com/@Pavel Danilyuk)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 17:49 WIB

Iyos-Zainul Janji Hilangkan Pungli Tenaga Kerja di Sukabumi

Debat kedua Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sukabumi 2024 yang digelar di Hotel Sultan Raja, Bandung, Jumat (22/11/2024), berlangsung meriah. Pendukung dari masing-masing pasangan calon memadati area sekitar hotel
Iyos-Zaenul janji hilangkan pungli tenaga kerja di Kabupaten Sukabumi (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 17:36 WIB

Serentak di 7 Kecamatan! Jalan Sehat SERASI Sukabumi Ngahiji untuk Fahmi-Dida

Kegiatan ini dapat dihadiri secara gratis dan menyediakan hadiah utama umrah.
Informasi kegiatan Jalan Sehat SERASI Sukabumi Ngahiji pada Sabtu, 23 November 2024. | Foto: Tim Fahmi-Dida
Sukabumi Memilih22 November 2024, 17:35 WIB

Asep Japar-Andreas: Bersama Wujudkan Sukabumi Maju, Berbudaya, dan Berkah

Asep Japar-Andreas siap wujudkan Sukabumi maju dan berkah! Dengan kolaborasi lintas sektoral, tata kelola prima, dan komitmen pro-rakyat, mereka hadir membawa perubahan nyata untuk masa depan Sukabumi.
Asep Japar-Andreas: Kolaborasi Nyata untuk Sukabumi Maju dan  Berkah! Dengan semangat kerja bersama, mereka hadir membawa komitmen nyata untuk pembangunan yang pro-rakyat. Siap mendukung? (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)