Mengenal Struktur dan Siklus Rambut

Sabtu 15 Januari 2022, 13:09 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Rambut merupakan salah satu adneksa pada kulit yang terdapat di seluruh bagian tubuh manusia, kecuali pada bagian telapak tangan, telapak kaki, bibir, dan kuku.

Meski rambut bisa tumbuh di seluruh tubuh, akan tetapi Rambut memiliki jenis-jenis yang berbeda. Berikut beberapa Jenis Rambut.

1. Jenis Rambut

photoBagian - Bagian Rambut - (Siswapedia.com)

A. Rambut Tipe Terminal

Jenis ini merupakan Jenis Rambut yang memiliki tekstur kasar dan mengandung banyak pigmen. Tipe ini tumbuh di area kepala, ketiak, bulu mata, alis, dan area genitalia.

Rambut tipe ini diproduksi oleh folikel-folikel rambut berukuran besar dan berada di lapisan subkutis.

Oleh karenanya, diameter rambut tipe terminal cenderung lebih besar, yaitu lebih dari 0.03 mm.

B. Jenis Rambut Tipe Vellus

Rambut tipe vellus memiliki tekstur halus yang mengandung sedikit pigmen. Rambut tipe ini diproduksi oleh folikel-folikel rambut yang berukuran sangat kecil yang berada di lapisan kutis.

Diameter rambut tipe velus ini relatif kecil, ukuranya lebih kecil dari 0.03 mm.

Itulah jenis-jenis Rambut, namun secara garis besar, Rambut itu terdiri dari dua bagian:

A. Folikel Rambut

Folikel merupakan bagian rambut yang tertanam dalam kulit dan terhubung dengan Dermal Papilla, yaitu pembuluh darah dan penyuplai rambut.

B. Batang Rambut

Batang rambut merupakan bagian rambut yang tumbuh keluar kulit, terbuat dari protein (keratin) dan memiliki lapisan pelindung (kutikula).

2. Struktur Lengkap Rambut

photoStuktur rambut - (Ilmu dan Pelajaran)

A. Bulp

Bulp merupakan bagian pangkal dari rambut yang membesar, berbentuk bulp seperti bola dengan fungsi sebagai pelindung papil rambut.

B. Papil Rambut

Papil Rambut, bagian yang dilindungi oleh bulp yang letaknya berada di paling bawah dari follicle rambut.

Papil rambut berasal dari kumpulan sel kulit jangat atau disebut corium dan juga kulit ari atau epidermis.

C. Melanosit

Melanosit adalah sel yang menghasilkan pigmen atau zat pewarna rambut. Melanosit di sebarkan ke dalam contek kemudian ke medulla rambut. Letak Melanosit berada antara sel papil.

D. Folicle Rambut

Folicle rambut adalah kantong rambut atau tempat rambut tumbuh. Folicle rambut ini terdiri dari lapisan luar dari sel dermis dan lapisan dalam berasal dari sel epidermis.

E.  Otot Penegak Rambut

Otot Penegak rambut adalah otot yang membuat rambut halus, sering disebut juga bulu roma berdiri ketika kita menerima rangsangan dari luar maupun rangsangan dari dalam seperti rasa dingin, hangat atau panas.

F. Matrix

Matrix adalah umbi rambut atau bagian yang paling subur dari rambut. Matrix berfungsi sebagai pertumbuhan bagi rambut.

3. Siklus Rambut

photoSiklus Rambut - (Indonesia Re)

Anagen → Catagen → Telogen → Return to Anagen

A. Fase Anagen (Pertumbuhan)

Pada tahap ini, papilla menyuplai nutrisi dan oksigen ke sel rambut, menghasilkan keratinosit yang membentuk akar rambut.

Dengan semakin banyaknya jumlah keratinosit yang diproduksi dan terdorong keluar kulit, sel rambut kemudian akan mati.

Akan tetapi, pada tahap ini dihasilkan keratin yang terikat pada batang rambut yang telah tumbuh tersebut.

Jadi bagian rambut yang terlihat di permukaan sebenarnya adalah batang rambut yang dihasilkan oleh sel induk yang sudah mati dan terikat oleh keratin.

Keberlangsungan dan kecepatan pertumbuhan rambut pada fase antigen ini bervariasi, tergantung lokasi rambut.

B. Fase Katagen (Transisi)

Fase ini berlangsung cepat, rata-rata hanya sekitar 2-3 minggu. Pada fase ini suplai nutrisi dan oksigen terhenti.

Sehingga produksi keratinosit berhenti, yang menyebabkan batang rambut pun tidak bertumbuh lagi.

Folikel rambut pada tahap ini menyusut dan terpisah dari batang rambut. Kemudian batang rambut terdorong hingga mendekati permukaan kulit terluar.

C. Fase Telogen (Istirahat)

Folikel rambut pada fase ini tidak aktif, dan berlangsung selama kurang lebih 1-4 bulan. Lalu, bila folikel rambut mengalami pembesaran, maka fase anagen akan dimulai Kembali hal ini juga menyebabkan batang rambut yang tertahan di permukaan kulit terluar tadi lepas, atau mengalami kerontokan.

Selain fase – fase di atas, rambut pada tubuh kita juga memiliki durasi pertumbuhan yang berbeda. Seperti pertumbuhan bulu mata, alis, dan rambut kepala berbeda-beda.

Hal ini dikarenakan perbedaan durasi dan kecepatan pertumbuhan pada tiap fasenya, terutama pada fase anagen.

Siklus Pertumbuhan Rambut Kepala

Jenis Fase Durasi Kecepatan Pertumbuhan

Anagen 2-8 Tahun 1-1,25 cm / bulan

Katagen 2-3 Minggu Tidak terjadi pertumbuhan

Telogen 1-4 Bulan Mengalami kerontokan

Baca Juga :

Siklus Pertumbuhan Alis atau Bulu Mata

Jenis Fase Durasi Kecepatan Pertumbuhan

Anagen 30-40 Hari 0,42 cm / bulan

Katagen 3-4 Minggu Tidak terjadi pertumbuhan

Telogen 9-10 Bulan Mengalami kerontokan

 

Pada intinya, Setiap rambut pada tubuh itu tumbuh. Tapi, semakin Panjang rambut seorang individu, tergantung seberapa lama durasi dan kecepatan pertumbuhannya di fase anagen pada siklus rambut.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Tags :
Berita Terkini
Sukabumi Memilih22 November 2024, 10:15 WIB

Ustaz Totong Ungkap Alasan Dukung Ayep Zaki-Bobby di Pilkada Kota Sukabumi: Insyaallah Menang

Dalam berbagai kesempatan Ustaz Totong menyampaikan alasannya mendukung Ayep Zaki-Bobby Maulana di Pilkada Kota Sukabumi 2024.
Mantan Ketua DPD PKS Kabupaten Sukabumi, Totong Suparman. (Sumber : Istimewa)
Sehat22 November 2024, 10:00 WIB

7 Khasiat Belimbing untuk Kesehatan, Salah Satunya Atasi Maag

Belimbing memang menyimpan segudang manfaat bagi kesehatan. Buah yang satu ini memiliki rasa yang segar dan kandungan nutrisi yang cukup lengkap.
Ilustrasi - Belimbing, selain enak ternyata memiliki sejumlah manfaat kesehatan. | (Sumber : Pixabay.com/sarangib)
Internasional22 November 2024, 09:57 WIB

Prabowo Perpanjang Kunjungan Luar Negeri, Setelah dari Inggris ke Uni Emirat Arab

Awalnya, Inggris menjadi negara terakhir dalam rangkaian kunjungan luar negeri Presiden Prabowo Subianto yang dilakukan sejak 8 November 2024.
Presiden Prabowo Subianto saat menghadiri KTT G20 yang berlangsung di Museum of Modern Art (MAM), Rio de Janeiro, Brasil, pada Senin, 18 November 2024. (Sumber : Setneg RI)
Food & Travel22 November 2024, 09:00 WIB

Resep Scrambled Egg Toast, Roti Panggang Telur Creamy yang Simpel Dibuat

Scrambled Egg Toast sangat populer sebagai menu sarapan karena praktis, lezat, dan kaya protein.
Ilustrasi. Scramble Egg Toast. (Sumber : Freepik/Timolina)
Sukabumi22 November 2024, 08:36 WIB

Pohon Duku 12 Meter Tumbang Rusak Rumah Warga Nagrak Sukabumi

Dampak hujan deras, pohon duku setinggi 12 meter tumbang rusak rumah warga di Nagrak Sukabumi.
Kondisi rumah yang tertimpa pohon duku tumbang di Desa Pawenang, Nagrak Sukabumi, Kamis, 21 November 2024 | Foto : P2BK Nagrak
Sehat22 November 2024, 08:00 WIB

13 Manfaat Petai untuk Kesehatan: Kunci Jantung Sehat dan Tubuh Bugar

Meski sering dikeluhkan karena baunya yang menyengat, petai ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja manfaatnya? Yuk, simak penjelasannya!
Ilustrasi manfaat petai untuk kesehatan (Sumber : pexels.com/@STUDIO LIMA)
Sukabumi22 November 2024, 07:56 WIB

Sekda Ade Suryaman Hadiri Rapat Banggar DPRD Sukabumi

Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman, menghadiri Rapat Kerja Gabungan Badan Anggaran (Banggar) DPRD dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Sukabumi
Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman dan Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Budi Azhar Mutawali | Foto : Dokpim
Sukabumi Memilih22 November 2024, 06:55 WIB

Adu Kekayaan Pasangan Cabup Cawabup Sukabumi, Siapa Paling Kaya?

Pilkada 2024 di Kabupaten Sukabumi akan diikuti oleh dua pasangan calon, mereka adalah Iyos Somantri - Zainul yang diusulkan oleh koalisi 11 partai politik dan Asep Japar - Andreas yang diusulkan oleh koalisi 5 partai politik.
Pasangan calon Pilkada Kabupaten Sukabumi: Iyos Somantri-Zainul dan Asep Japar-Andreas | Foto : sukabumiupdate
Science22 November 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 22 November 2024, Siang Hari Turun Hujan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024.
Ilustrasi Hujan. Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024. (Sumber : Pixabay)
Sukabumi Memilih21 November 2024, 22:29 WIB

Dukungan Istri, Dibalik Optimisme Asep Japar Menjemput Kemenangan Pilkada Sukabumi

Asep Japar, calon bupati Sukabumi nomor urut 2, melangkah dengan penuh semangat dalam menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Sukabumi
Asep Japar dan istri | Foto : Sukabumiupdate