SUKABUMIUPDATE.com - Teleskop Hubble kini menjadi salah satu trending di dunia maya karena topik ‘What Did Hubble See On Your Birthday?”.
Hubble merupakan teleskop luar angkasa pertama di dunia. Berkatnya, masyarakat di dunia bisa melihat gambaran luar angkasa lebih luas.
Teleskop Hubble tercipta dan diluncurkan melalui hasil kerjasama antara Badan Antariksa Amerika Serikat (NASA) dan Badan Antariksa Eropa (ESA).
Karena sedang menjadi trending, mari kita simak fakta-fakta menarik dari teleskop Hubble. Berikut daftarnya:
1. Namanya diambil dari seorang astronom
Nama teleskop Hubble rupanya berasal dari nama seorang astronom bernama Edwin Powell Hubble. Penggunaan nama Hubble ini dikarenakan sang astronom diketahui mendedikasikan hidupnya untuk dunia astronomi.
Salah satu hasil dedikasi Edwin Powell Hubble adalah Hukum Hubble. Hukum ini menjelaskan bahwa pergeseran warna merah dari cahaya yang datang akan berbanding lurus dengan jarak tempuhnya.
2. Sudah berusia 31 tahun
Meskipun baru trending akhir-akhir ini, rupanya teleskop Hubble sudah berusia lebih dari 30 tahun.
Teleskop hasil kerjasama NASA dan ESA ini pertama kali mengudara di luar angkasa pada 24 April 1990 dan mulai aktif mengorbit satu hari setelahnya.
Baru mengangkasa 1 bulan, teleskop Hubble sudah berhasil mengambil gambar sebuah klaster bintang bernama NGC 3532.
3. Mampu melihat masa lalu alam semesta
Tahukah kamu, teleskop Hubble sudah sering kali menangkap gambar penampakan alam semesta dan benda langit di dalamnya.
Benda langit yang sering tertangkap kamera Hubble berjarak jutaan, milyaran bahkan triliunan kilometer. Karena saking jauhnya, maka cahaya yang merupakan materi tercepat di dunia membutuhkan waktu sangat lama untuk sampai ke penglihatan kita.
Oleh karenanya gambar yang didapat oleh Hubble adalah penampakan alam semesta dari waktu yang telah berlalu.
Misalnya Hubble menangkap gambar sebuah bintang berjarak triliunan kilometer, maka bisa jadi gambar yang ditangkap adalah kondisi bintang beratus-ratus tahun yang lalu.
Maka tidak salah jika teleskop Hubble mampu melihat masa lalu alam semesta dan benda langit di dalamnya.
4. Sempat mengalami shutdown
Teleskop Hubble tak ubahnya perangkat elektronik yang ada di Bumi, tidak luput dari kerusakan atau kesalahan sistem.
Pada Oktober 2018, teleskop Hubble mengalami kerusakan dan terpaksa harus dimatikan sementara atau Shutdown. Tidak sebentar, shutdown yang dialami Hubble ini berlangsung kurang lebih tiga minggu.
Teleskop ini diketahui mengalami kerusakan pada salah satu lensa sensor gyro yang berpengaruh pada hasil tangkapan kamera.
5. Sudah memiliki penerus
Meskipun sudah berusia lebih dari tiga dekade, teleskop Hubble diklaim para astronom masih mampu untuk beroperasi untuk beberapa tahun ke depan.
Namun, faktor usia dan juga kondisi di luar angkasa sering menyebabkan Hubble mengalami kerusakan yang tentunya memerlukan perbaikan dan dana tidak sedikit.
Bilamana Hubble benar-benar harus pensiun, maka sudah ada penerusnya yang siap menggantikan tugas Hubble.
Teleskop James Webb diproyeksikan sebagai penerus tugas Hubble. Teleskop ini baru saja melenggang ke luar angkasa pada Desember 2021 lalu.
Teleskop ini dilengkapi dengan fitur dan spesifikasi yang lebih mutakhir dibandingkan Hubble, sehingga diharapkan bisa menyelidiki alam semesta lebih detail lagi.