SUKABUMIUPDATE.com - Sejumlah kecamatan di Kabupaten Sukabumi berpotensi mengalami hujan lebat disertai kilat atau petir, pada Jumat (26/11/2021) ini. BMKG atau Badan Meteorologi Klimatologi Geofisika mengeluarkan peringatan hujan dengan intensitas tinggi untuk sejumlah wilayah di Jawa Barat termasuk Kabupaten dan Kota Sukabumi.
Mengutip akun resminya melalui BMKG Bandung peringatan dini potensi hujan yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang antara siang hingga malam hari. Meliputi sejumlah wilayah di Jawa Barat yaitu; Kota Depok, Kab dan Kota Bogor, Kab dan Kota Sukabumi, Kab dan Kota Tasikmalaya, Kab Ciamis, Kota Banjar, Kab Pangandaran, Kab Kuningan, Kab dan Kota Cirebon, Kab Majalengka, Kab Cianjur, Kab Karawang, Kab dan Kota Bandung, Kota Cimahi, Kab Bandung Barat, Kab Purwakarta, Kab Subang, Kab Sumedang dan Kab Indramayu.
Dari portal Signature BMKG, sejumlah wilayah di Sukabumi masuk zona kuning untuk kewaspadaan dampak dari potensi hujan kategori 4 ini. Meliputi Cisolok, Kabandungan, Cikakak, Cikidang, Sukabumi, Kadudampit, Sukaraja, Sukalarang, Kali Bunder, Tegalbuleud, Cidolog, Cidadap, Pabuaran, Sagaranten, Purabaya, Curugkembar, Jampang Tengah, Lengkong, Cimanggu, Jampang Kulon, Waluran.