Apa Itu SENTIMETER? Seminar Nasional yang Bakal Digelar Nusa Putra University

Rabu 27 Oktober 2021, 14:37 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Program Studi Teknik Informatika Nusa Putra University akan menggelar seminar nasional teknologi informasi, mekatronika, dan ilmu komputer atau SENTIMETER pada Januari 2022 mendatang. Namun, tahapan kegiatan tersebut sudah dimulai sejak Desember 2021 nanti.

Berdasarkan siaran pers yang diterima pada Rabu, 27 Oktober 2021, SENTIMETER merupakan kegiatan yang berbentuk konferensi bertaraf nasional dengan menampilkan kajian-kajian yang baru serta hasil penelitian pada bidang teknologi informasi, mekatronika dan ilmu komputer. 

"SENTIMETER 2022 merupakan konferensi pertama yang diadakan oleh kami dan akan dilaksanakan secara virtual dikarenakan pandemi Covid-19 yang belum menunjukkan situasi yang lebih baik," demikian bunyi keterangan Program Studi Teknik Informatika.

Seminar yang mengangkat tema "Meningkatkan Inovasi dan Solusi dalam Pemajuan Sains dan Teknologi Sebagai Perwujudan Sustainable Development Goals (SDG's) 2030" ini diharapkan dapat menghadirkan para peneliti skala nasional, praktisi, mahasiswa, serta pegiat komunitas dan industri di bidang yang dipilih.

photoNusa Putra University. - (Istimewa)

Baca Juga :

Seminar ini pun rencananya akan menghadirkan pembicara ternama di antaranya Prof. Dr. Ir. R. Eko Indrajit, M.Sc., MBA., Mphil., MA (Presiden Association of Higher Learning Institution in Computing and Information Technology Studies), Prof. Ir. Teddy Mantoro, PhD., SMIEEE (Ketua Computational Intelligence Society - IEEE Indonesia Chapter), Nadiem Anwar Makarim, B.A., M.B.A. ( Menteri Pendidikan dan Kebudayaan), dan Rachmat Kaimuddin, B.Sc., M.B.A. (CEO Bukalapak).

Pelaksanaan seminar akan digelar pada 8 Januari 2022. Namun pada 20 Desember 2021, menjadi akhir penerimaan naskah. Sementara batas pendaftaran dan pembayaran adalah 30 Desember 2021. Paper terpilih berkesempatan untuk dipublikasikan juga dalam jurnal RESTIKOM (Riset Teknik Informatika dan Komputer) serta IJEAT (International Journal Engineering and Applied Technologi).

Seminar nasional SENTIMETER 2022 ini juga akan menampilkan berbagai makalah teoritis dan empiris yang difokuskan pada bidang komputer komputasi, keamanan komputer, kecerdasan buatan, internet of thing, rekayasa perangkat lunak, jaringan komputer, teknologi informasi, dan ilmu komputer.

Sasaran peserta dalam kegiatan ini di antaranya peneliti, akademisi, konsultan, praktisi, maupun masyarakat umum yang bertindak sebagai stakeholder pada bidang kajian konferensi ini.

Bagi seluruhnya, baik mahasiswa maupun seluruh warga negara Indonesia yang ingin ikut bergabung dalam seminar konferensi tersebut, dapat mendaftar di web sentimeter.nusaputra.ac.id. Dengan IDR Rp 250 ribu submit jurnal untuk mahasiswa, Rp 300 ribu submit jurnal untuk umum, dan hanya Rp 25 ribu untuk partisipan.

Untuk informasi selengkapnya dapat kunjungi situs web di sentimeter.nusaputra.ac.id atau boleh DM di Instagram @sentimeter_official dan kontak yang bisa dihubungi: Paper - Alun Sujjada (0818 0504 0468), Pendaftaran - Roihan (0857 2107 0260), dan Sponsorship - Siti Olis (0858 6335 2832). 

SUMBER: SIARAN PERS

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Science22 Februari 2025, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 22 Februari 2025, Sedia Payung Saat Keluar Rumah

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca berawan hingga hujan pada 22 Februari 2025.
Ilustrasi. Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca berawan hingga hujan pada 22 Februari 2025. | Foto: Pixabay
Food & Travel22 Februari 2025, 05:30 WIB

Serunya Wisata Rafting Sambil Menikmati Keindahan Alam di Caldera Adventure Cikidang Sukabumi

Selain resort dan rafting, Caldera Adventure Cikidang Sukabumi juga menawarkan berbagai aktivitas outdoor.
Keseruan berwisata arung jeram atau rafting di Sungai Citarik Sukabumi bersama Caldera Adventure. (Sumber Foto: Dok. Caldera Adventure)
Sukabumi21 Februari 2025, 22:28 WIB

Temani Warga yang Dipanggil Polisi Pasca Kematian Samson, Massa Geruduk Mapolres Sukabumi

Puluhan warga Cihurang Simpenan Sukabumi geruduk Mapolres Sukabumi pasca kematian Samson.
Puluhan warga Kampung Cihurang, Desa Cidadap, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi mendatangi Mapolres Sukabumi pasca kematian Samson. (Sumber : SU/Ilyas)
Sehat21 Februari 2025, 21:00 WIB

5 Cara Ampuh Mengatasi Gejala Kolesterol Tinggi pada Kulit

Kolesterol tinggi dapat meningkatkan risiko penyakit jantung dan stroke. Tanda-tandanya biasanya tidak kentara, namun terkadang, Anda dapat melihat gejala Kolesterol tinggi pada kulit.
Ilustrasi cara mengatasi gejala kolesterol tinggi pada kulit (Sumber: Freepik/@freepik)
Sukabumi21 Februari 2025, 20:48 WIB

Aksi Indonesia Gelap di Sukabumi, Mahasiswa Kritisi Efisiensi Anggaran hingga MBG

Wakil Ketua DPRD Kota Sukabumi Rojab Asyari menilai semua tuntutan yang disampaikan mahasiswa cukup realistis dan sesuai dengan keadaan di masyarakat.
Aksi Indonesia Gelap di Kota Sukabumi, ratusan mahasiswa berunjukrasa di depan Kantor DPRD, Jumat (21/2/2025). (Sumber Foto: SU/Asep Awaludin)
Inspirasi21 Februari 2025, 20:18 WIB

Integrasi AI di Newsroom Media Lokal Tingkatkan Efisiensi dan Kualitas Konten

Pemimpin Redaksi Suara.com, Suwarjono, menekankan pentingnya adaptasi teknologi, termasuk AI, bagi media lokal
LMC Talk
Sehat21 Februari 2025, 20:16 WIB

Kenali 6 Gejala Kolesterol Tinggi pada Kulit yang Bisa Menyebabkan Masalah Kesehatan

Gejala kolesterol tinggi pada kulit bukan hanya masalah kosmetik, tetapi juga dapat menjadi indikator masalah kardiovaskular.
Ilustrasi gejala kolesterol pada kulit (Sumber: Freepik/@krakenimages.com)
Film21 Februari 2025, 20:00 WIB

Sinopsis Drama Korea Undercover High School, Anggota NIS Menyamar Sebagai Siswa SMA

Drama korea Undercover High School memiliki cerita unik mengenai seorang agensi badan intelijen nasional yang harus menyamar sebagai siswa Sekolah Menengah Atas untuk menjalankan sebuah misi.
Sinopsis Drama Korea Undercover High School, Anggota NIS Menyamar Sebagai Siswa SMA (Sumber : Instagram/@mbcdrama_wow)
Sukabumi21 Februari 2025, 19:50 WIB

Hasil Kesepakatan Emak-emak dan Peternakan Ayam di Cidahu Sukabumi soal Wabah Lalat

Berikut hasil kesepakatan pasca emak-emak geruduk peternakan ayam di Cidahu Sukabumi karena resah dengan lalat yang mewabah.
Kapolsek Cidahu AKP Endang Slamet dan jajaran saat mendengar aspirasi puluhan emak-emak yang protes soal wabah lalat ke peternakan ayam. (Sumber Foto: Istimewa)
Sukabumi21 Februari 2025, 19:48 WIB

Sempat Duel, Samson Sang Preman Simpenan Sukabumi Tewas Diamuk Massa

Tubuh Samson tergeletak bersimbah darah penuh luka, tersiar kabar pria yang dijuluki preman ini dihabisi oleh massa.
Tubuh Suherlan alias Samson warga Simpenan Sukabumi tergeletak di pinggir jalan (Sumber: SU/Ilyas)