Israel Siap Luncurkan Tiga Satelit Mini Seukuran Kotak Sepatu

Jumat 19 Maret 2021, 04:03 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Israel tengah bersiap meluncurkan tiga satelit mini yang akan mengelilingi bumi setiap 90 menit dengan total bahan bakar satu gram kripton per hari.

Satelit nano seukuran kotak sepatu ini akan meninggalkan Bumi dari Kazakhstan dengan roket Rusia pada Sabtu, 20 Maret 2021 tengah hari waktu setempat. Satelit akan berada 50 kilometer di atas permukaan Bumi dan mengorbit selama tiga tahun.

Dikutip dari Time of Israel, Pini Gurfil, insinyur kedirgantaraan Israel, menjadi sosok yang ada di balik proyek prestisius ini. Ia keturunan Yahudi-Rusia. Kakek-neneknya dibuang dari Rusia ke Kazakhstan hanya karena berstatus Yahudi kaya.

Ayah Pini lahir di Kazakhstan dan bermigrasi ke Israel pada tahun 1973. "Meluncurkan satelit inovasi dari Kazakhstan terasa seperti menutup cobaan traumatis yang dialami keluarga," kata Pini. "Nenek saya meninggal di sini, setelah diusir dari Rusia."

Pini adalah bagian dari upaya Israel mengembangkan satelit nano. Satelit tunggal, juga dalam ukuran kecil, diluncurkan bulan lalu. Pini berharap peluncuran tiga satelit mini sekaligus ini akan memperkuat upaya Israel mendorong banyak negara mengembangkan satelit kecil.

photoTiga satelit mini Israel seukuran kotak sepatu akan diluncurkan dari Kazakhstan, Sabtu 20 Maret 2021. - (Time of Israel)

Uji Coba

Tujuan peluncuran tiga satelit sekaligus adalah untuk menguji apakah serangkaian satelit kecil, bukan satu satelit besar, dapat digunakan memantau sinyal dari suara pelacak darurat yang digunakan kapal, pesawat penjelajah, dan pejalan kaki.

Jika memungkinkan, kata peneliti yang terlibat dalam program ini, maka akan membuka jalan bagi sistem pemantauan yang jauh lebih murah. Meluncurkan tiga satelit mini membutuhkan roket dengan bahan bakar lebih sedikit.

"Ini langkah maju yang signifikan untuk penelitian teknologi luar angkasa Israel," kata Pini. "Penelitian ini juga membuka kemungkinan mengembangkan satelit kecil, yang merupakan fokus penting dan inovasi yang mengganggu."

Trio satelit akan disimpan dalam formasi sempurna dengan jarak dari satu satelit ke satelit lain adalah 250 kilometer. Sistem bahan bakar dibangun secara khusus, dikembangkan di Technion-Israel Institute of Technology, di mana akan memungkinkan setiap satelit menyelesaikan misi dengan 400 gram kripton, gas yang sering digunakan untuk mengisi bola lampu neon.

Setiap satelit menghabiskan rata-rata 133 gram bahan bakar per tahun, atau 0,37 per hari. Setelah menyelesaikan misi, satelit akan berada di luar angkasa tapi tidak akan mengganggu satelit lain karena ukurannya kecil.

Tim Technion berharap memiliki tiga satelit terpisah yang relatif dekat akan menghasilkan pembacaan akurasi tinggi. Percobaan ini juga untuk menguji teori trio satelit berbiaya rendah, sekira 9 juta USD atau Rp 130,2 miliar, lebih efektif dibanding satu satelit besar.

"Butuh waktu lama mengembangkan satelit ini, karena sistem bahan bakar yang kecil. Jadi peluncuran ini benar-benar bermakna," ucap Pini.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Musik22 November 2024, 17:00 WIB

Lirik dan Terjemahan Lagu Thats The Dream​ Shawn Mendes yang Viral di TikTok

Berikut Lirik Lagu Thats The Dream​ Shawn Mendes, cocok untuk playlist musik hari ini!
Official Video Lirik Lagu Thats The Dream Shawn Mendes. Foto: YouTube/Shawn Mendes
Sukabumi Memilih22 November 2024, 16:56 WIB

Iyos-Zainul: Komitmen Nyata untuk Sukabumi yang Lebih Baik, Bukan Sekadar Janji!

Iyos-Zainul hadir dengan komitmen nyata! Dari gizi balita, pasar murah, hingga 10 ribu lapangan kerja, mereka tawarkan solusi untuk Sukabumi yang sejahtera, agamis, dan inovatif. Yuk, kenali visi mereka!
Iyos-Zainul: Bersama Wujudkan Sukabumi yang Lebih Baik! Dari bantuan gizi hingga peluang kerja, mereka hadir membawa perubahan nyata untuk Sukabumi. Siap mendukung? (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 16:44 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Kata Kedua Paslon soal Isu Perikanan, Cold Storage Jadi Sorotan

Kata kedua Paslon soal isu perikanan dan kelautan dalam Debat Terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024.
Suasana debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024 membahas isu kelautan dan perikanan. (Sumber : YouTube Sukabumiupdate)
Sukabumi22 November 2024, 15:46 WIB

Sukabumi dalam Lingkaran Setan Judi Online

Sadbor merupakan fenomena gunung es kasus judi online di Sukabumi.
Foto ilustrasi tentang kasus judi online di Sukabumi. | Foto: SU
Food & Travel22 November 2024, 15:30 WIB

Curug Dengdeng, Surga Air Terjun Tersembunyi di Garut Selatan

Air Terjun Dengdeng adalah sebuah objek wisata alam tersembunyi yang terletak di bagian selatan Kota Intan, Garut.
Curug Dengdeng Garut Selatan. Foto: IG/curugdengdeng_grt
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:16 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Asep Japar-Andreas Sampaikan Kunci Wujudkan Sukabumi Mubarakah

Paslon nomor urut 2, Asep Japar-Andreas paparkan komitmen dan kunci dalam mewujudkan Kabupaten Sukabumi Mubarakah.
Paslon nomor urut 1 Asep Japar-Andreas saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:13 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Iyos-Zainul Sebut Solusi Masyarakat Sejahtera Tak Cukup Melanjutkan

Paslon Iyos-Zainul berkomitmen mengelola seluruh potensi demi mewujudkan Sukabumi yang Agamis, Sejahtera, Inovatif dan Kolaboratif.
Paslon nomor urut 1 Iyos-Zainul saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Inspirasi22 November 2024, 15:00 WIB

Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi. Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 14:55 WIB

Debat Publik II Pilbup Sukabumi 2024, Tim Asep Japar - Andreas: Visi Misi

Ajang adu gagasan pasangan calon ini disiarkan secara langsung oleh stasiun tv nasional atau bisa diakses melalui kanal youtube sukabumiupdate.com.
Paslon 02 pilkada kabupaten sukabumi 2024, Asep Japar - Andreas (Sumber: dok kpu kabupaten sukabumi)
Life22 November 2024, 14:39 WIB

Media Sosial: Senjata Baru dalam Kampanye Politik?

Media sosial mengubah kampanye politik: cepat, luas, dan interaktif. Namun, hoaks dan manipulasi jadi tantangan. Bagaimana memanfaatkan peluangnya tanpa terjebak risikonya? Simak ulasannya di sini!
Media sosial: alat kampanye politik yang efektif, tapi penuh tantangan. Bijaklah dalam menggunakan dan menerima informasi! (Sumber : freepik)