Bikinan LIPI, Lampu Darurat Diklaim Cocok Untuk Pedagang Kaki Lima

Kamis 17 Desember 2020, 00:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Tim Pusat Penelitian Tenaga Listrik dan Mekatronik Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) di Bandung membuat lampu darurat multifungsi. Selain bisa jadi senter dan lampu penerang, alat itu sekaligus dapat berfungsi seperti powerbank. 

“Lampunya bisa menyala selama 12 jam,” kata koordinator tim Dalmasius Ganjar Subagio.

Lampu yang dibuat dari bahan plastik itu berukuran ramping. Dimensinya 185 x 134 x 40 milimeter. Pada bagian atasnya ada lubang panjang sebagai tempat untuk menggenggam. 

Lampu senter ditempatkan di bagian depan lampu. Adapun lampu lentera atau untuk penerang ruangan berada di bagian bawah alat.

Pengalihan fungsi kedua lampu itu diatur lewat tombol. Dorong maju untuk senter, dan geser mundur untuk lentera. Lampu yang dipasang berdaya 250 mA. Dengan durasi penggunaan lampu darurat total selama 20 jam, waktu pengisian baterainya perlu waktu 13 jam. 

“Jumlah baterai ada dua, bertegangan 3,7 Volt dan dayanya 2600 mAh,” ujarnya, Rabu 16 Desember 2020.

Menurut Dalmasius, lampu darurat itu tidak berteknologi tinggi, melainkan tepat guna. Latar belakang pembuatannya untuk membantu penerangan bagi pedagang gerobak keliling atau di jalanan, serta pedagang pasar tradisional yang selama ini sering menyambung kabel dari rumah terdekat.

Fungsi lain alat itu untuk penerangan saat kegiatan luar ruang seperti berkemah, atau dalam kondisi aliran listrik padam juga nihil listrik. Dirintis sejak 2016, purwarupa alatnya terus bergulir hingga kini masuk generasi ke empat. 

Tim LIPI merancang sendiri alat itu namun produksinya diserahkan ke pihak ketiga. Paten sudah diperoleh, sementara lisensi industri masih diurus.

Harga termahal untuk biaya produksinya yaitu pada chasing dan baterai. Perlu sekitar 15-20 ribu unit lampu yang dibuat agar harganya terjangkau oleh masyarakat. “Kalau sekarang biayanya masih lebih dari Rp 100 ribu,” ujarnya.

Pada Ahad, 13 Desember 2020 lalu LIPI membagikan 180 unit produk Lampu Emergency Multifungsi yang telah disempurnakan kepada dua yayasan sosial dan keagamaan yang berada di Tangerang, yaitu Yayasan Ummah Mulia Bangsa dan Yayasan Uswatun Hasanah.

Pembagian lampu itu didanai program Produk Teknologi yang Didiseminasikan ke Masyarakat dari Kementerian Riset dan Teknologi/Badan Riset dan Inovasi Nasional.

SUMBER: TEMPO.CO

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkini
Science22 November 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 22 November 2024, Siang Hari Turun Hujan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024.
Ilustrasi Hujan. Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024. (Sumber : Pixabay)
Sukabumi Memilih21 November 2024, 22:29 WIB

Dukungan Istri, Dibalik Optimisme Asep Japar Menjemput Kemenangan Pilkada Sukabumi

Asep Japar, calon bupati Sukabumi nomor urut 2, melangkah dengan penuh semangat dalam menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Sukabumi
Asep Japar dan istri | Foto : Sukabumiupdate
Sehat21 November 2024, 21:00 WIB

7 Penyebab Gagal Jantung Sisi Kiri : Simak Diagnosis dan Cara Penanganannya

Gagal jantung sisi kiri terjadi ketika ventrikel kiri jantung tidak bisa memompa darah secara efektif ke seluruh tubuh.
Ilustrasi gagal jantung sebelah kiri (Sumber : Freepik/@wayhomestudio)
Jawa Barat21 November 2024, 20:40 WIB

Gempa Beruntun Guncang Cianjur, Sejumlah Gedung Sekolah Dilaporkan Rusak

Gempa tektonik terjadi secara beruntun, Kamis 21 November 2024. Warga yang merasakan getaran gempa itu pun terbatas wilayahnya yaitu Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Gempabumi Cianjur, Kamis (21/11/2024) | Foto : Pixabay
Sukabumi21 November 2024, 20:18 WIB

Sempat Tertutup Longsor, Akses Ke Pondok Halimun dan Goalpara Sukabumi Kembali Normal

Dua bencana longsor terjadi dampak hujan deras di Kabupaten Sukabumi. Longsor dan pohon bambu tumbang di jalan menuju wisata Pondok Halimun di Kecamatan Sukabumi, dan longsor di jalan Cisarua - Goalpara, Kecamatan Sukaraja.
Longsor di Jalan Pondok Halimun, Kecamatan Sukabumi | Foto : Istimewa
Food & Travel21 November 2024, 20:00 WIB

Wisata Populer di Banten, Kamu Harus Kunjungi 5 Tempat Ini Saat Liburan!

Dengan beragam pilihan destinasi, mulai dari pantai yang eksotis hingga peninggalan sejarah yang kaya, Banten mampu memanjakan setiap wisatawan.
Pulau Peucang, Banten memang menyimpan segudang pesona wisata yang sayang untuk dilewatkan, terutama saat liburan. (Sumber : tnujungkulon.menlhk.go.id)
Sehat21 November 2024, 19:30 WIB

Gagal Jantung Sisi Kiri : Ketahui Jenis dan Gejalanya

Gagal jantung sisi kiri adalah kondisi di mana sisi kiri jantung tidak mampu memompa darah dengan efisien ke seluruh tubuh. Hal ini menyebabkan darah menumpuk di paru-paru dan menimbulkan gejala seperti sesak napas.
Ilustrasi gagal jantung sisi kiri (Sumber : Freepik/@msgrowth)
Food & Travel21 November 2024, 19:00 WIB

Pesona Sunset dan Pasir Putih, Wisata Pantai Santolo Garut HTM Cuma Rp10.000!

Pantai Santolo Garut memiliki pasir putih yang lembut dan bersih, yang sempurna untuk berjemur dan bermain air.
Sunset di Pantai Santolo Garut. Foto: IG/ummifatravelling
Sukabumi21 November 2024, 18:46 WIB

Kesurupan Massal Ratusan Karyawan PT GSI Cikembar Sukabumi

Peristiwa kesurupan massal menggemparkan PT Glostar Indonesia (GSI) I Cikembar, Kamis (21/11/2024) pagi. Ratusan karyawan di pabrik yang berlokasi di Jalan Raya Pelabuhan II, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi.
Ratusan karyawan GSI Cikembar Sukabumi kesurupan massal | Foto : Istimewa
Entertainment21 November 2024, 18:30 WIB

Profil Girl Grup 2NE1 yang Bakal Konser Dua Hari di Jakarta

Girl grup asal YG Entertainment, 2NE1 akan menggelar konser di Indonesia bertajuk WELCOME BACK selama dua hari, pada 22 dan 23 November 2024 di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta.
Profil Girl Grup 2NE1 yang Bakal Konser Dua Hari di Jakarta(Sumber : Instagram/@_minzy_mz)