SUKABUMIUPDATE.com - Aplikasi Google Maps kini menghadirkan fitur baru Live View AR yang bisa digunakan untuk mencari lokasi tujuan.
Mengutip Tempo.co, berkat fitur AR baru, pengguna Google Maps di Android dapat menggunakan Live View AR untuk menunjukkan dengan tepat di mana mereka berada dan ke arah mana mereka menghadap.
Sebenarnya, Google Maps meluncurkan petunjuk arah berjalan Live View hampir setahun yang lalu, yang memungkinkan pengguna mengikuti petunjuk jalan dengan menggunakan kamera ponsel.
Tujuannya untuk mengetahui di mana pengguna berada yang dilengkapi landmark dan referensi visual lainnya dari gambar Google's Street View, demikian dikutip GSM Arena, Rabu, 15 Juli 2020.
Versi stabil Google Maps berisi opsi untuk mengkalibrasi lokasi berdasarkan penggunaan Live View AR di AS pada OnePlus 8 Pro. Cukup ketuk titik lokasi biru dan pilih opsi.
Namun, perlu diingat, ini hanya berfungsi pada smartphone Android yang kameranya menawarkan dukungan untuk aplikasi ARCore. Selain itu, ini hanya akan berfungsi di mana pun Street View tersedia dari Google.
Setelah mengizinkan Maps mengakses kamera, cukup pindai area di sekitar pengguna hingga Google bisa mengenali keberadaannya.
Sumber: Tempo.co