Pendeteksi Kanker Payudara AI Google Lebih Akurat dari Dokter

Selasa 04 Februari 2020, 19:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Google telah mengembangkan teknologi pemeriksaan deteksi kanker payudara berteknologi kecerdasan buatan (AI) selama dua tahun. Menurut Senior Staff Software Engineer Google Helath Shravya Shetty, hasil penelitian yang dilakukan Google menungkap bahwa AI memiliki kemampuan mendeteksi kanker payudara lebih baik dibandingkan dokter.

Melansir dari tempo.co, Shetty menjelaskan Google bekerja sama dengan beberapa mitra di DeepMind seperti Cancer Research UK Imperial Centre, Northwestern University, dan rumah sakit Royal Surrey County untuk melakukan penelitian.

“Temuan menunjukkan model AI kami berhasil mengidentifikasi kanker payudara pada berbagai pencitraan mamograf tanpa identifikasi dengan akurasi yang lebih tinggi, sedikit positif palsu, sedikit negatif palsu dibandingkan dengan para ahli di bidangnya,” katanya melalui konferensi video di Kantor Google Indonesia, Jakarta Selatan, Selasa, 4 Februari 2020.

Mamografi digital atau pencitraan sinar-X pada payudara merupakan metode paling umum yang digunakan untuk mendeteksi kanker payudara. Namun, meskipun sudah digunakan secara luas, proses mendeteksi dan mendiagnosis kanker payudara sejak dini ini tetap menjadi suatu tantangan sendiri.

Penelitian Google dilakukan untuk mengetahui apakah teknologi AI dapat membantu para ahli radiologi menemukan tanda kanker payudara secara lebih akurat. Google melatih model AI pada set data representatif yang terdiri dari pencitraan mamografi tanpa identifikasi lebih dari 76.000 perempuan di Inggris dan lebih dari 15.000 perempuan di Amerika Serikat

Kemudian model dievakuasi pada set data terpisah yang terdiri dari pencitraan memografi tanpa identifikasi lebih dari 25.000 perempuan di Inggis dan lebih dari 3.000 perempuan di Amerika.

Sistem memperoleh hasil penurunan positif palsu sebesar 5,7 persen di Amerika dan 1,2 persen di Inggris, dan penurunan negatif palsu sebesar 9,4 persen di Amerika dan 2,7 persen di Inggris. “Kami melihat bahwa dalam kasus ini, AI mengungguli dokter,” tuturnya.

Saat memutuskan hasil deteksi, AI hanya menerima lebih sedikit informasi dibandingkan para ahli. Dokter—seiring dilakukannya pemeriksaan rutin—dapat mengetahui riwayat medis pasien dan hasil uji mamografi, sementara model AI Google hanya memproses mamografi terbaru yang dianonimkan, tanpa disertai informasi tambahan.

“Namun, walaupun hanya mengandalkan gambar-gambar mamografi atau sinar-X, model AI berhasil melampaui para ahli dalam mengidentifikasi kanker payudara secara akurat,” kata Shetty.

Penelitian Google menjadi jawaban atas masalah jumlah ahli radiologi yang terbatas dibandingkan jumlah orang yang ingin diperiksa. Di Amerika dan Inggris telah dilakukan lebih dari 42 juta kali pemeriksaan kanker payudara setiap tahunnya. “Ada kekurangan yang besar,” kata Product Manager Google Health Daniel Tse.

Pria yang biasa dipanggil Dan itu juga menuturkan bahwa selain kekurangan tenaga ahli yang besar, ada juga masalah lain yang dihadapi, yaitu seringkali tugas yang diminta pada ahli radiologi dari dokter ahli menjadi semakin rumit.

Daniel percaya bahwa ada banyak tawaran dengan mengambil model pembelajaran mesin dan menerapkannya pada masalah kanker payudara. “Untuk memberi Anda konteks tentang mengapa kami tertarik melihat kanker payudara, ini adalah salah satu penyebab kanker paling umum di dunia dengan hampir dua juta kasus baru kanker payudara setiap tahun,” lanjut dia.

Namun, Daniel menambahkan, model AI yang dibuat Google bukan untuk menggantikan peran para ahli dan dokter. “Ini hanya alat, kerjanya bisa dikombinasikan dengan dokter dan para ahli,” kata Dan.

 

Sumber : tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Science22 November 2024, 11:13 WIB

14 Kecamatan di Sukabumi Waspada! BMKG Keluarkan Peringatan Potensi Banjir

BMKG memprakirakan intensitas curah hujan di sebagian besar wilayah Jawa Barat pada dasarian atau sepuluh hari ketiga November 2024 berkategori menengah hingga tinggi.
Ilustrasi. Motor terseret banjir di Gang Peda Pasar kawasan Ahmad Yani Kota Sukabumi, 5 November 2024. (Sumber: istimewa)
Sukabumi22 November 2024, 11:02 WIB

Warga Jampangtengah Sukabumi Dibacok OTK hingga Luka Parah di Kepala dan Dagu

Seorang pria di Jampangtengah Sukabumi mengalami luka parah di kepala dan dagu usai dibacok sajam oleh orang tak dikenal (OTK).
Ilustrasi. Seorang pria warga Jampangtengah Sukabumi dibacok OTK hingga luka parah. (Sumber Foto: Istockphoto/ Zoka74)
Inspirasi22 November 2024, 11:00 WIB

Sarjana dengan IPK 3,00 Cari Kerja? Cek Info Loker Jawa Barat Berikut!

Lulusan S1 masih nganggur? Berikut Info Loker Jawa Barat untuk Anda!
Ilustrasi. Karyawan Tetap. Info Loker Jawa Barat Lulusan Sarjana dengan IPK 3,00 (Sumber : Freepik/@katemangostar)
Sehat22 November 2024, 10:46 WIB

Tips Menjaga Kebugaran Tubuh di Musim Penghujan

Musim penghujan memang membawa udara sejuk dan nyaman, namun juga dapat menjadi tantangan bagi kebugaran tubuh. Artikel ini memberikan beberapa tips untuk tetap aktif meski cuaca tidak mendukung.
Menjaga Kebugaran Tubuh di Musim Penghujan (Sumber : Freepik/@pvproductions)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 10:15 WIB

Ustaz Totong Ungkap Alasan Dukung Ayep Zaki-Bobby di Pilkada Kota Sukabumi: Insyaallah Menang

Dalam berbagai kesempatan Ustaz Totong menyampaikan alasannya mendukung Ayep Zaki-Bobby Maulana di Pilkada Kota Sukabumi 2024.
Mantan Ketua DPD PKS Kabupaten Sukabumi, Totong Suparman. (Sumber : Istimewa)
Sehat22 November 2024, 10:00 WIB

7 Khasiat Belimbing untuk Kesehatan, Salah Satunya Atasi Maag

Belimbing memang menyimpan segudang manfaat bagi kesehatan. Buah yang satu ini memiliki rasa yang segar dan kandungan nutrisi yang cukup lengkap.
Ilustrasi - Belimbing, selain enak ternyata memiliki sejumlah manfaat kesehatan. | (Sumber : Pixabay.com/sarangib)
Internasional22 November 2024, 09:57 WIB

Prabowo Perpanjang Kunjungan Luar Negeri, Setelah dari Inggris ke Uni Emirat Arab

Awalnya, Inggris menjadi negara terakhir dalam rangkaian kunjungan luar negeri Presiden Prabowo Subianto yang dilakukan sejak 8 November 2024.
Presiden Prabowo Subianto saat menghadiri KTT G20 yang berlangsung di Museum of Modern Art (MAM), Rio de Janeiro, Brasil, pada Senin, 18 November 2024. (Sumber : Setneg RI)
Food & Travel22 November 2024, 09:00 WIB

Resep Scrambled Egg Toast, Roti Panggang Telur Creamy yang Simpel Dibuat

Scrambled Egg Toast sangat populer sebagai menu sarapan karena praktis, lezat, dan kaya protein.
Ilustrasi. Scramble Egg Toast. (Sumber : Freepik/Timolina)
Sukabumi22 November 2024, 08:36 WIB

Pohon Duku 12 Meter Tumbang Rusak Rumah Warga Nagrak Sukabumi

Dampak hujan deras, pohon duku setinggi 12 meter tumbang rusak rumah warga di Nagrak Sukabumi.
Kondisi rumah yang tertimpa pohon duku tumbang di Desa Pawenang, Nagrak Sukabumi, Kamis, 21 November 2024 | Foto : P2BK Nagrak
Sehat22 November 2024, 08:00 WIB

13 Manfaat Petai untuk Kesehatan: Kunci Jantung Sehat dan Tubuh Bugar

Meski sering dikeluhkan karena baunya yang menyengat, petai ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja manfaatnya? Yuk, simak penjelasannya!
Ilustrasi manfaat petai untuk kesehatan (Sumber : pexels.com/@STUDIO LIMA)