SUKABUMIUPDATE.com - Persib Bandung sukses meraih poin penuh saat meladeni Persija Jakarta di laga pekan ke-25 Liga 1 Indonesia. Maung Bandung menjebol gawang Persija dua gol tanpa balas di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Senin, 28 Oktober 2019.
Pada babak pertama, kedua kesebelasan saling menekan satu sama lain. Persib cukup mendominasi jalannya permainan dengan menguasai 54 persen penguasaan bola. Namun tak ada gol tercipta hingga turun minum.
Memasuki babak kedua, Persib mulai tampil lebih dominan. Gol pertama pasukan Robert Alberts berawal dari serangan di sisi kiri. Frets Butuan yang melakukan solo run berhasil menaklukkan kiper Andritany melalui tendangan kerasnya pada menit ke-52. Skor berubah 1-0 untuk Persib.
Tak butuh waktu lama bagi Persib untuk menambah keunggulan. Lagi-lagi berawal dari serangan di sisi kiri, umpan Ardi Idrus ke kotak penalti sanggup dikonversi menjadi gol oleh tendangan Ezechiel Ndouassel di menit ke-59. Kedudukan menjadi 2-0 bagi Persib.
Persija berupaya membalas namun serangan tim Macan Kemayoran kerap kandas di lini pertahanan. Ezechiel punya peluang emas menambah skor lewat titik penalti. Sayang, tendangan pemain asal Chad ini malah melambung tinggi di atas gawang. Skor tetap bertahan 2-0 untuk keunggulan Persib hingga laga berakhir.
Tambahan tiga angka membuat Persib mengemas 31 poin dan menempati peringkat 10 klasemen Liga 1 Indonesia. Sementara Persija bertahan di peringkat ke-14 dengan 24 poin.
Sumber: Tempo.co