Ini Dia Vokalis Baru Band Nidji Pengganti Giring Ganesha

Senin 04 Februari 2019, 08:09 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Band Nidji akhirnya memilih satu dari sepuluh finalis vokalis baru penerus Giring Ganesha. Penetapan itu usai konser Nidji di Bandung Sabtu malam, 2 Februari 2019. Vokalis itu bernama Yusuf Ubay dari Jakarta.

Personel band Nidji lewat akun resminya di Instagram menyambut Yusuf Ubay dengan ucapan selamat datang di keluarga besar Nidji. "Sebagai vokalis baru yang melanjutkan perjuangan @giring yang sudah berkarya bersama kami selama 17 tahun dan sekarang giliranmu.

Mereka berharap bersama vokalis barunya ini bisa melanjutkan perjalanan terbaik di jalur musik. Menurut Direktur Utama Musica Studio's Indrawati Widjaja, band itu telah menyiapkan single baru. Album baru Nidji juga disebutkan telah rampung musiknya. "Tinggal isi suara vokalis baru," kata gitaris Nidji, Muhammad Ramadhista Akbar alias Rama di Bandung, Jumat, 1 Februari 2019.

Band Nidji menggelar konser bertajuk Mimpi adalah Kunci 2019 di Trans Studio Bandung, Sabtu 2 Februari 2019. Konsernya tergolong spesial karena reuni kembali bersama vokalis Giring Ganesha. Selain itu, mereka akan mengumumkan siapa vokalis baru yang terpilih dari 10 finalis.

Setelah vakum setahun pada 2018 karena Giring hengkang ke partai, Nidji reuni. Giring tampil sebagai vokalis di panggung. “Setahun kami nggak manggung dengan formasi lengkap, tepatnya selama 367 hari,” kata Rama sebelum konser di Bandung, Jumat, 1 Februari 2019.

Giring bergantian menyanyikan lagu-lagu band musiknya dengan sepuluh calon vokalis baru penerusnya. Momen konser ini digunakan sebagai ajang penilaian pamungkas para finalis dan akan langsung diumumkan siapa yang terpilih.

Band yang beranggotakan enam orang itu terdiri dari Giring Ganesha (vokal), Andi Ariel Harsya dan Ramadhista Akbar(gitar), Randy Danistha (kibor, synthesizer), Andro Regantoro(bass), serta Adri Prakarsa (drum). Kelompok yang kini berusia 17 tahun itu meracik musik rock, funk, alternative, dan pop.

Pada 2017 Giring memutuskan terjun ke dunia politik hingga kemudian Nidji vakum setahun. Sempat membuat proyek musik dengan nama lain, personel Nidji memutuskan mencari vokalis baru pada Desember 2018.

Giring mengaku tidak menyesali keputusannya. “Saya akan lebih menyesal kalau Nidji nggak kemana-mana. Saya harap ke depan karya Nidji terus didengar dan mengeluarkan single atau album baru,” kata Giring.

Sumber: Tempo

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkini
Life22 November 2024, 14:39 WIB

Media Sosial: Senjata Baru dalam Kampanye Politik?

Media sosial mengubah kampanye politik: cepat, luas, dan interaktif. Namun, hoaks dan manipulasi jadi tantangan. Bagaimana memanfaatkan peluangnya tanpa terjebak risikonya? Simak ulasannya di sini!
Media sosial: alat kampanye politik yang efektif, tapi penuh tantangan. Bijaklah dalam menggunakan dan menerima informasi! (Sumber : freepik)
Food & Travel22 November 2024, 14:30 WIB

Wisata Alam Karacak Valley, Menikmati Keindahan Hutan Pinus dan Curug di Garut Kota

Karacak Valley Garut adalah pilihan yang tepat untuk wisatawan yang mencari ketenangan dan keindahan alam yang masih asri.
Kawasan Taman Wisata Karacak Valley terletak di perbukitan dengan pemandangan hutan pinus yang masih asri. Foto: IG/karacak_valley
Sukabumi Memilih22 November 2024, 14:28 WIB

Debat Publik II Pilbup Sukabumi 2024, Tim Iyos-Zainul: Pengalaman 38 Tahun

Dengan pengalaman Pak Iyos selama 38 tahun di pemerintahan dan Pak Zainul yang juga berpengalaman dalam mengelola pemerintahan, kami tetap percaya diri.
Paslon 01 Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024 (Sumber: dok kpu kabupaten sukabumi)
Bola22 November 2024, 14:00 WIB

Prediksi Persib Bandung vs Borneo FC di Liga 1 2024/2025: H2H, Susunan Pemain dan Skor

Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB.
Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB. (Sumber : X/@BorneoSMR/@persib).
Sukabumi22 November 2024, 13:57 WIB

Lewat Inovasi Kesehatan, Kota Sukabumi Raih KIJB 2024 Pemprov Jabar

Reni mengapresiasi prestasi Puskesmas Sukakarya.
Puskesmas Sukakarya Kota Sukabumi meraih KIJB 2024 di Trans Hotel, Kota Bandung, Kamis, 21 November 2024. | Foto: Istimewa
Nasional22 November 2024, 13:56 WIB

Kronologi Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Berawal dari Masalah Tambang

Berikut kronologi polisi tembak polisi di Solok Selatan menurut Kapolda Sumbar Irjen Suharyono.
Ilustrasi. Peristiwa polisi tembak polisi terjadi di Solok Sumbar. | Foto : Pixabay
Sukabumi Memilih22 November 2024, 13:50 WIB

Profil Teddy Lesmana, Panelis di Debat ke II Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024

Teddy Lesmana yang saat ini terpilih jadi panelis di debat Pilbup 2024 adalah sosok yang menginspirasi karena dedikasinya dalam dunia pendidikan dan hukum.
Teddy Lesmana saat ini berprofesi sebagai Dekan Fakultas Hukum, Bisnis dan Pendidikan di Nusa Putra University Sukabumi. (Sumber : Instagram/@teddyzeeous).
DPRD Kab. Sukabumi22 November 2024, 13:34 WIB

Apresiasi Kunjungan KPK, Ketua DPRD Sukabumi: Perkuat Komitmen Bersama Perangi Korupsi

Menurut Budi, kegiatan ini merupakan program rutin tahunan yang dilakukan oleh KPK untuk memberikan pendidikan antikorupsi kepada pemerintah daerah.
Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi, Budi Azhar Mutawali. (Sumber : SU/Ilyas)
Sukabumi22 November 2024, 13:30 WIB

KPK Beri Penyuluhan Pencegahan Korupsi untuk Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi

Adapun penyuluhan yang diberikan yang pertama terkait pendidikan anti korupsi, kedua pencegahan dan ketiga penindakan.
Kepala Satuan Tugas Wilayah II Koordinasi dan Supervisi KPK RI, Arif Nurcahyo saat memberikan penyuluhan kepada 60 anggota DPRD Kabupaten Sukabumi. (Sumber : SU/Ilyas)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 13:11 WIB

Dipandu Yasmin dan Agung, Daftar Panelis Debat ke II Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024

Debat antara paslon 01, Iyos - Zainul dan paslon 02 Asep Japar - Andreas akan berlangsung Jumat (22/11/2024) di Hotel Sutan Raja Bandung, mulai pukul 14.00 WIB.
Presenter INews TV Yasmin Athania akan memandu (hots) debat publik II Pilkada Kabupaten Sukabumi, Jumat (22/11/2024) (Sumber: akun medsos Yasmin Athania)