SUKABUMIUPDATE.com - Konser Guns N' Roses dengan formasi lengkap dan personel baru di Jakarta tinggal menghitung hari. Konser bertema Not In This Lifetime Tour ini bakal menjadi konser berkelas internasional pertama yang digelar di Gelora Bung Karno pasca melakukan renovasi besar-besaran.
Para personel yang terdiri dari Axl Rose (vocal, piano), Slash (lead guitar), Duff McKagan (bass), Dizzy Reed (keyboard), Richard Fortus (rhythm guitar), Frank Ferrer (drums), dan personel termuda Melissa Reese (keyboard) dikabarkan sudah tiba di Jakarta hari ini.
"Beberapa jam lalu para personel sudah mendarat di Jakarta. Ini tour reuni dan semuanya sudah hadir di sini," ujar Adib Hidayat perwakilan dari promotor Third Eye Management di Gelora Bung Karno, Senayan pada Selasa, 6 November 2018.
Tur Not In This Lifetime Tour ini dianggap sebagai momen penting kembalinya salah satu band yang paling penting dalam sejarah musik rock dunia. Konser ini menjadi penting dan istimewa lantaran untuk pertama kalinya gitaris Saul “Slash” Hudson dan bassist Duff McKagan tampil bersama di satu panggung dengan personel lamanya seperti Axl Rose dan Dizzy Reed.
Not In This Lifetime Tour sendiri menampilkan formasi band yang sama ketika pertama kali mereka berdiri pada tahun 1985. Mengajak penggemar musik rock mengulang lagu-lagu hits dari album-album musik mereka dalam sebuah pertunjukkan yang megah.
Dale Skjerseth selaku Production Manager Guns N' Roses menuturkan para personel GNR sangat antusias untuk tampil di GBK dua hari lagi. "Ini akan menjadi show yang panjang dan show pertama dengan durasi tiga jam. Sebagai penggemar kalian tak akan dikecewakan dalam show ini. Tiga jam ini akan sangat menakjubkan," tutur Dale. Ini bukan pertama kalinya Guns N’ Roses tampil di Indonesia. Band rock asal Los Angeles ini sempat tampil pada 2012. Tapi baru kali ini sang vokalis dan gitaris kembali tampil sepanggung setelah sempat pecah kongsi.
Sumber: Tempo