SUKABUMIUPDATE.com - Ruben Onsu (35) dan Sarwendah (29) akan merayakan ulang tahun perkawinan ke-5 pada 22 Oktober mendatang,. Rumah tangga Ruben dan Sarwendah jauh dari gosip miring. Kemesraan yang mereka tunjukkan di tengah kesibukan padat bahkan kerap membuat siapa saja yang melihatnya iri.
Tidak hanya suka, duka ikut mewarnai kehidupan siapa saja, termasuk rumah tangga pasangan ini. Ujian terberat kini mereka hadapi, yakni serangan teror mistis.
Semakin meresahkan lantaran putri semata wayang mereka, Thalia Putri Onsu (3), turut menjadi incaran. Dia mengalami beberapa kejadian mistis yang mengerikan. Mulai dari hendak diserang makhluk hitam besar di tempat tidur sampai hendak diserang ular kobra hitam di rumah.
Di akun Instagramnya, Ruben mengungkapkan kegelisahan hatinya lantaran teror terus menghantui mereka.
“Aku hampir putus asa dan berat ketika melihat mereka yang tak tahu apa-apa harus mengalami hal ini. Seharusnya biar aku saja yang mengalami gangguan itu. Apa pun yang menjadi jalanku aku ikut mauMu Tuhan. Aku belajar ikhlas. Jika aku harus meninggalkan mereka, jagalah istriku dan anakku, pertemukanlah kami dengan caramu,” tulis Ruben.
Siapakah pelaku rentetan teror itu? Apa motifnya? Kenapa pelaku tega menyerang anak kecil? Baik Ruben maupun Sarwendah enggan terburu-buru menyimpulkan tanpa fakta dan bukti.
Banyak yang menduga, mereka diserang orang-orang yang iri dengan kesuksesan karier dan bisnis Ruben. Tak hanya menginginkan karier dan bisnis ini hancur, mereka juga ingin menghabisi rumah tangga dan nyawa Ruben serta Thalia.
"Mereka yang punya indra keenam atau mereka yang disebut 'orang pintar' (paranormal) menghubungi kami (setelah kejadian-kejadian itu). Semua punya pendapat sama, ini ada kaitannya dengan persaingan bisnis dan (pelakunya) ada juga yang berasal dari dunia hiburan. Aku, sih berpikir positif saja,” kata Sarwendah kepada Bintang, Senin, 8 Oktober 2018 lalu.
Senada dengan sang istri, Ruben Onsu pun tak menjawab,“Aku enggak tahu siapa pelakunya. Alhamdulillah enggak ada pikiran jelek apa pun kepada orang lain.
Sumber: Tempo