SUKABUMIUPDATE.com - Hero lokal asli Indonesia, Wiro Sableng, masuk dalam game Arena of Valor (AOV). Head of Operations e-Commerce Business Garena Indonesia Hans Saleh mengatakan bahwa game besutan Tencent itu siap sableng dengan kehadiran karakter baru mereka ini.
"AOV siap sableng! Kami menghadirkan hero yang sangat spesial karena hero lokal pertama dari Indonesia, Wiro Sableng, dan belum ada negara lain yang menghadirkan hero lokalnya," ujar Hans dalam acara AOV Star League Season 2 di Neo SOHO Podomoro Mall, Ahad, 16 September 2018.
Garena Indonesia menjadi platform game yang menggelar turnamen atau kompetisi profesional game AOV. Ditambah lagi dengan menjadi pembuka pertandingan eksebisi di pesta olahraga Asia, Asian Games 2018 beberapa waktu lalu.
Meskipun hanya sebagai pertandingan eksibisi, eSport menjadi hal yang menarik bagi masyarakat Indonesia dan membuat Garena Indonesia memecahkan rekor MURI Dunia dengan mencatat nonton bareng pertandingan AOV di tempat terbanyak di Indonesia, 25 kota. "Turnamen AOV Star League Season 2 ini menjadi ajang profesional pertama setelah dutandingkan dalam ajang Asian Games 2018. AOV sudah menjadi esport yang resmi setelah Asian Games 2018," kata Hans.
Hero Wiro Sableng menjadi hal menarik bagi penggemar game AOV di Indonesia. Ditambah lagi filmnya yang berjudul Pendekar Wiro Sableng Kapak Maut Naga Geni 212 dalam masa tayang di bioskop. Pemeran film tersebut, Vino G. Bastian juga ikut terlibat dalam adanya hero tersebut dalam AOV, sebagai pengisi suaranya.
"Ini kehormatan buat saya dan Bastian Tito sebagai penulis cerita. Saya langsung jadi pengisi suaranya jadi seru banget, yang paling seru itu ada kata-kata 'hero jaman now ya Wiro Sableng' keren," kata Vino yang hadir dalam acara tersebut.
Dalam game AOV, hero Wiro Sableng digambarkan sama dengan seperti yang ada di film. Hero itu memakai pakaian berwarna putih, berambut gondrong dengan ikat kepala dan membawa kapak naga geni 212 sebagai senjatanya yang khas.
"Gila ya dulu saya main game, tapi sekarang ada game, hero-nya lokal dan saya yang ngisi suaranya, ya bangga banget karena bisa bergabung dengan hero lain dari luar," tambah Vino. "Film hanya menjadi satu bagian dari Wiro Sableng dan sekarang ada gamenya, Wiro Sableng masuk dalam game yang sejajar dengan hero dari luar."
Sumber: Tempo