SUKABUMIUPDATE.com - Anggota Komisi X Dewan Perwakilan Rakyat RI, Anang Hermansyah, menuturkan tindakan yang dilakukan Via Vallen setelah mendapat pesan bernada melecehkan ke publik sudah tepat. Semestinya, kata dia, tindakan semacam itu mendapat dukungan.
Malah kalau perlu, menurut Anang, masalah semacam itu harus digiring ke ranah hukum. "Tindakan orang tersebut telah merendahkan perempuan dan profesi pekerja seni. Ini harus kita lawan bersama-sama," kata Anang melalui pesan di WhatsApp, Rabu, 6 Juni 2018.
Sebelumnya, pesepak bola Marko Simic dituding melecehkan Via Vallen dengan mengirimi pesan lewat Instagram, yang meminta Via Vallen memakai pakaian seksi.
Peristiwa yang dialami Via Vallen, menurut Anang, patut dijadikan catatan bagi para pekerja asing yang bekerja di Indonesia. Banyak hal yang harus mereka pahami begitu menjalani kehidupan di negeri ini. "Selain kewajiban bisa berbahasa Indonesia, mereka harus paham kultur Indonesia, budaya ketimuran," kata Anang.
Soal tindakan yang selanjutnya patut diterima pihak yang diduga melakukan pelecehan terhadap Via Vallen, Anang sepenuhnya menyerahkan hal itu kepada PSSI. "Jika menggunakan perspektif perlindungan perempuan, tindakan oknum tersebut semestinya harus mendapat sanksi. Ini sebagai wujud komitmen negara memberi perlindungan kepada perempuan," tutur Anang Hermansyah.
Sumber: Tempo