SUKABUMIUPDATE.com - Pemain bass grup musik grunge asal Bali Navicula, Indra Made, mengalami kecelakaan mobil di Gianyar, Bali pada Sabtu dini hari, 24 Maret 2018. “Keadaannya kritis, ada beberapa luka paru-paru dan kepala,” ujar Intan Paramitha selaku perwakilan dari Navicula Management saat dihubungi Tempo, Ahad, 25 Maret 2018.
Made mengalami kecelakaan bersama kekasihnya, Afiriana Dewi, dalam perjalanan pulang ke Denpasar usai pertunjukan musik di Ubud.
Dalam kecelakaan tersebut, Made dan kekasihnya mengalami cedera parah. Keduanya dilarikan ke Rumah Sakit Ari Canti tak jauh dari lokasi festival musik tersebut.Mereka kemudian dirujuk ke ICU Rumah Sakit Sanglah. Namun, Afi meninggal karena pendarahan hebat.
Di akun facebook Navicula, Rudolf Dethu mengabarkan, Made masih tergeletak belum sadarkan diri di ICU - Intensive Care Unit, rumah sakit Sanglah, Denpasar, Bali. Menurut penulis sekaligus aktivis yang pernah menjadi manajer Navicula ini, Made tak pernah siuman sejak kecelakaan terjadi. Untuk bernafas, ia menggunakan alat bantu.
"Kondisinya kritis. Pendarahan hebat di dada. Banyak tulang rusuk yang patah. Luka di dalam kepalanya yang menyebabkan ia tak sadarkan diri hingga kini," tulis Dethu.
Rencananya, bila kondisinya sudah stabil, Made akan menjalani operasi. Yang dilakukan pihak rumah sakit sedari awal adalah agar Made tetap bernafas dulu. "Jika operasi bisa dilakukan, ini pertanda cukup baik. Bahwa masih ada harapan," tulis Dethu.
Intan mengatakan, Rudolf Dethu merupakan salah satu orang yang mendampingi Indra Made sejak berada di Rumah Sakit Ari Chanti hingga dipindahkan ke Rumah Sakit Sanglah, Denpasar, Bali.
Untuk membantu biaya perawatan Made, juga penguburan jenazah Afiriana Dewi, Navicula berencana menggelar konser amal.
Intan mengatakan sejak diketahui mengalami kecelakaan mobil, banyak pihak yang ingin memberikan bantuan dana untuk membantu Made dan kekasihnya Afiriana Dewi. Oleh sebab itu, sejak pagi tadi pihak Navicula memberitahu nomor rekening Navicula untuk masyarakat yang ingin menyumbang untuk Made.
Untuk konser amal, Intan mengatakan sedang didiskusikan oleh beberapa musisi. “Konser amal masih digodok sama teman-teman, beberapa teman-teman musisi juga sudah siap untuk tampil,” kata Intan.
Namun, Intan belum bisa memberikan pernyataan lebih lanjut mengenai konser amal tersebut. Selain itu, Intan mengatakan konser Navicula hingga akhir Maret dibatalkan karena masih berduka cita.
Sumber: Tempo