SUKABUMIUPDATE.com - Stopper asing PERSIB, Bojan Malisic tak bisa tampil menghadapi PSM Makassar pada parta terakhir babak penyisihan Grup A Piala Presiden 2018 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, 26 Januari 2018. Namun, Mali --sapaan akrabnya-- tetap akan datang ke stadion untuk memberikan dukungan kepada rekan-rekannya.
Mali tak bisa absen karena telah mengumpulkan dua kartu kuning di dua pertandingan berbeda. Sebagai hukuman, pihak Organizing Committee Piala Presiden 2018 tak memperkenankan pemain yang mendapat akumulasi dua kartu kuning untuk bertanding di laga selanjutnya.
"Buat saya pribadi, dukungan penuh di stadion seperti di pertandingan yang lalu itu adalah hal yang sangat luar biasa. Sedangkan untuk pertandingan besok, meski saya tidak akan main, saya tetap bagian dari tim ini dan akan mendukung teman-teman saya," kata Mali.
PERSIB saat ini berada di posisi ke tiga Grup A Piala Presiden dengan raihan tiga poin, satu menang dan satu kalah. Nilai tersebut sama dengan penghuni Grup A lainnya, yakni Sriwijaya FC ‎berada satu strip di atas Maung Bandung karena unggul dalam hal selisih gol.
Dengan catatan tersebut, ‎mau tak mau kemenangan menjadi harga mati PERSIB untuk melangkah ke fase Perempat-Final meski itu pun, harus menunggu hasil pertandingan antara PSMS Medan dan Sriwijaya FC, juga pertandingan-pertandingan di grup lainnya
"Ini pertandingan terakhir di babak penyisihan dan sangat penting buat kami. Untuk itu kami masih butuh Bobotoh dan dukungan mereka. Saya harap mereka akan memenuhi stadion seperti di pertandingan sebelumnya dan seperti yang selama ini terjadi," pungkasnya.
Sumber: Tempo