SUKABUMIUPDATE.com - Asisten Pelatih Fernando Gaston Soler memastikan, PERSIB akan terus berbenah untuk meraih pencapaian terbaik. Kekalahan 0-2 dari PSMS Medan di Piala Presiden 2018, Minggu 21 Januari 2018, disebutnya sebagai bahan pembelajaran penting bagi Maung Bandung.
"Seperti dikatakan sebelumnya, di turnamen pramusim ini kita memang mau melihat kualitas pemain yang ada saat ini, dan memperbaiki yang masih kurang. Itu sudah ada dalam pikiran tim pelatih," kata Soler.
"Sekarang kita sudah mulai lihat kekurangan di beberapa posisi. Oke, kita bekerja keras untuk perbaiki itu sebelum liga dimulai," sambung pria berusia 39 tahun itu.
Untuk itu, Soler meminta seluruh pemain fokus pada pertandingan kontra PSM Makassar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat, 29 Januari 2018. Sebab, meskipun kalah di laga kedua, PERSIB masih berpeluang besar lolos ke babak 8 Besar.
"Lupakan kekalahan kemarin. Lawan PSM, permainan kita harus lebih ditingkatkan dan bagus lagi. Harus termotivasi untuk memberikan yang terbaik," tandasnya.
Sumber: Persib.co.id