Kenapa Ayam Berkokok Pagi Hari? Simak Hasil Riset Ini

Sabtu 24 Februari 2018, 16:47 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Hasil riset yang terbit dalam jurnal Current Biology mengungkap sebab kenapa ayam jantan selalu berkokok pada pagi hari. Ternyata, ayam jantan memiliki semacam jam internal biologis yang mendorongnya untuk melakukan hal itu.

"Jam tersebut membuat ayam jantan tahu kapan pagi datang," tulis tim ilmuwan dari Nagoya University dalam jurnal.

Penelitian sebelumnya menemukan bahwa banyak perilaku makhluk hidup, termasuk manusia, yang didorong oleh jam internal. Misalnya, di malam hari, kadar insulin menurun sehingga manusia memproses makanan lebih lambat. Bahkan ikan gua yang buta pun menggunakan jam circadian untuk mengetahui waktu.

"Bunyi kokok ayam melambangkan datangnya pagi di berbagai negara," kata peneliti studi itu, Takashi Yoshimura, dari Nagoya University di Jepang, seperti dilansir laman Live Science. "Tapi belum jelas apakah berkokok dikendalikan oleh jam biologis atau sekadar respons terhadap rangsangan dari luar."

Stimulus atau rangsang dapat muncul sepanjang hari, semisal sorotan lampu mobil, yang akan membuat ayam berkokok setiap saat. Ada kemungkinan pula bahwa peningkatan cahaya menjadi pemicu ayam berkokok.

Untuk mengetahui pengaruh rangsang cahaya itu, Yoshimura menaruh 40 ayam jantan pada sebuah ruangan yang selalu terang sepanjang hari dan mencatat kapan ayam berkokok. Ternyata ayam tetap berkokok pada pagi hari, dan pada waktu lain, menanggapi cahaya dan kokok ayam lainnya. Namun perilaku berkokok itu jauh lebih kuat pada dinihari. Temuan ini menunjukkan bahwa perilaku tersebut didorong oleh jam circadian internal, bukan kondisi eksternal.

Sebagai kelanjutan dari penelitian tersebut, para peneliti berharap dapat mengetahui genetika yang menjadi penentu suara binatang lain. "Kami belum bisa mengetahui mengapa anjing menggonggong dan kucing mengeong," kata Yoshimura. "Kami tertarik mekanisme perilaku yang dikendalikan secara genetika dan yakin bahwa ayam adalah model yang bagus."

Sumber: Tempo

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Tags :
Berita Terkini
Sukabumi Memilih26 November 2024, 15:12 WIB

Ada di 9 Kecamatan, 407 TPS Pilkada di Kabupaten Sukabumi Rawan Bencana

Pantauan BMKG, cuaca saat pemilihan diprediksi cerah pada pagi hari.
Petugas saat akan melintasi Sungai Cikaso untuk mendistribusikan logisik Pemilu 2024 ke wilayah Kecamatan Cibitung, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Istimewa
Inspirasi26 November 2024, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Sukabumi Sebagai Assistant Sales Staff, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Lowongan Kerja Sukabumi Sebagai Assistant Sales Staff, Cek Kualifikasinya Disini!(Sumber : Freepik.com)
Aplikasi26 November 2024, 14:55 WIB

Dengan Chat Nomor WA Ini, Layanan Pajak di Kabupaten Sukabumi Makin Mudah

Hanya dengan mengirim pesan WA ke nomor ini, segala informasi dan layanan perpajakan yang ada di Bapenda Kabupaten Sukabumi makin mudah didapatkan.
Poster Smart Bapenda Kabupaten Sukabumi. (Sumber Foto: Istimewa)
Sukabumi26 November 2024, 14:20 WIB

Progres Proyek Duplikasi Jembatan Lalay Sukabumi 90 Persen, Target Selesai Desember 2024

Bupati Sukabumi Marwan Hamami meninjau langsung proyek duplikasi Jembatan Lalay tersebut pada Selasa (26/11/2024).
Bupati Sukabumi Marwan Hamami bersama Kepala Dinas PU meninjau pembangunan duplikasi jembatan Lalay di Warungkiara. (Sumber : SU/Ilyas)
Sukabumi Memilih26 November 2024, 14:11 WIB

27 November 2024 Pilkada Serentak, Mengapa Pencoblosan Selalu Hari Rabu?

Sejak Pilpres 2009, pencoblosan selalu diadakan tiap hari Rabu.
(Foto Ilustrasi) Sebanyak 545 daerah menggelar Pilkada Serentak 2024. | Foto: Istimewa
Science26 November 2024, 14:00 WIB

Prakiraan Cuaca 7 Kecamatan di Kota Sukabumi Pada Rabu 27 November 2024

Sebagian besar wilayah Kecamatan di Kota Sukabumi diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan saat siang hari pada 27 November 2024.
Sebagian besar wilayah Kecamatan di Kota Sukabumi diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan saat siang hari pada 27 November 2024. (Sumber : zoom.earth).
Sukabumi26 November 2024, 13:38 WIB

Pemangkasan Pohon di Parungkuda, Jalan Nasional Sukabumi-Bogor Buka Tutup

Kementerian PU menargetkan tujuh pohon mahoni besar dipangkas secara bertahap hingga pukul 15.00 WIB. Kegiatan ini bagian dari upaya mitigasi bencana.
Kegiatan pemangkasan pohon di Parungkuda Sukabumi oleh Kementerian PU. (Sumber : SU/Ibnu)
Bola26 November 2024, 13:00 WIB

Persib Bandung vs Port FC, Klok: Pergi ke Thailand untuk Meraih Kemenangan!

Persib Bandung akan kembali petualangannya di AFC Champions League Two 2024/2025, melawan Port FC.
Persib Bandung akan kembali petualangannya di AFC Champions League Two 2024/2025, melawan Port FC.(Sumber : X@persib)
Life26 November 2024, 12:13 WIB

Sehat di Era Digital, Mengelola Kesehatan Mental di Tengah Penggunaan Media Sosial

Di era digital yang semakin berkembang, media sosial telah menjadi bagian integral dari kehidupan kita. Mulai dari berinteraksi dengan teman, berbagi momen kehidupan, hingga mengikuti berita terkini, semua bisa dilakukan dalam hitungan detik.
Mengelola Kesehatan Mental di Tengah Penggunaan Media Sosial (Sumber : Freepik)
Science26 November 2024, 12:00 WIB

Pilkada 2024: Prediksi Cuaca Jawa Barat Pada Rabu 27 November 2024

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan saat siang hari pada 27 November 2024.
Ilustrasi - Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan saat siang hari pada 27 November 2024. (Sumber : Freepik.com/@pvproductions)