SUKABUMIUPDATE.com - Belasan pengurus Pimpinan Anak Cabang (PAC) PDI Perjuangan Kecamatan Gunung Puyuh, Kota Sukabumi, Jawa Barat, berkumpul di salah satu rumah makan, di jalan Lingkar Selatan, Jumat (15/12/2017).
Bersama sembilan pengurus ranting, PAC PDI Perjuangan Gunung Puyuh, berikrar untuk memenangkan calon yang diusung partai berlambang Banteng ini, dalam Pilkada Kota Sukabumi 2018 mendatang.
BACA JUGA:Â Manuver Politik PAC PDIP Jelang Pilkada Kota Sukabumi 2018
"Kami berkumpul di sini selain kewajiban sebagai wakil rakyat dalam rangka reses. Sekaligus membulatkan tekad untuk berjuang memenangkan Pilkada dan Pemilu 2018, dan 2019 mendatang," ujar Gagan Rahmat Suparman, selaku anggota DPRD Kota Sukabumi dari Fraksi PDIP, kepada sukabumiupdate.com di sela-sela acara.
Gagan yang berangkat dari daerah pemilihan (Dapil) Gunung Puyuh, dan Warudoyong ini, menyerahkan dana reses sebesar Rp25 juta untuk kelompok usaha bersama (KUBE) PAC PDI Perjuangan Gunung Puyuh. "Dana tersebut untuk pemberdayaan kader sekaligus penyemangat memenangkan Pilkada 2018," tandasnya.
BACA JUGA:Â Rekrut Saksi Untuk Pilkada, PDIP Kota Sukabumi Terapkan Syarat Khusus
Dalam pertemuan ini, PDI Perjuangan menitikberatkan pada gerakan merapatkan barisan dan dukungan, khususnya memperkuat jaringan saksi Pemilu.
Sementara Ketua PAC PDI Perjuangan Gunung Puyuh, Irfan Maulana menambahkan, jika kader Banteng di wilayahnya terus bergerak untuk kemenangan partai.
"Kita fatsun pada putusan partai. Saat ini kita terus mensosialisasikan pasangan calon (Paslon) dari koalisi PDIP, dan PKB, pada konstituen, serta warga, di wilayah Gunung Puyuh," tegasnya, dalam kesempatan sama.
BACA JUGA:Â PDIP Berharap, Pilkada Kota Sukabumi Tanpa Hoax dan Ujaran Kebencian
Irfan pun kembali menegaskan, partainya akan mensosialisasikan Paslon pada Pilkada 2018 mendatang, dengan cara-cara yang sehat.
"Kami diintruksikan untuk mensosialisasikan kapasitas pasangan calon dan visi misinya. Agar masyarakat bisa memutuskan yang terbaik untuk Kota Sukabumi," tandasnya.
Menjelang masa pendaftaran calon dari partai politik (Parpol), DPP PDI Perjuangan sudah menguatkan surat tugas kepada Hanafie Zein (mantan Sekda Kota Sukabumi) untuk mencari pasangan calon Wakil Walikota dalam Pilkada 2018 mendatang.