TPP Partai Hanura Restui Bayu Waluya Jadi Calon Wakil Walikota Sukabumi

Sabtu 24 Februari 2018, 16:47 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Tim Pilkada Pusat (TPP) Partai Hanura mengeluarkan surat tugas atau rekomendasi kepada ketua Dewan Perwakilan Cabang (DPC) Kota Sukabumi Bayu Waluya, untuk memuluskan langkahnya maju di Pilkada 2018.

Dalam surat tugas itu disebutkan TPP memberikan tugas kepada Bayu Waluya  untuk menjalin komunikasi dengan partai  politik peserta pemilu 2014. Komunikasi itu untuk memenuhi syarat dukungan sebagai calon Wakil Wali Kota Sukabumi 2018.

Dengan diturunkanya SK tersebut Bayu berterima kasih kepada Ketua Umum Partai Hanura yang telah memberikan mandat untuk maju menjadi Wakil Wali Kota.

BACA JUGA: Ketua DPC Hanura Kota Sukabumi: Si Kancil akan Lebih Cepat Larinya daripada Si Gajah

"Alhamdulillah Tim Pemenangan Daerah (TPD) langsung memberikan restu kepada saya dan dinilai layak untuk maju menjadi Wakil Wali Kota Sukabumi," tutur Bayu kepada sukabumiupdate.com, Minggu (10/12/2017).

Mengenai koalisi Bayu menyebutkan  sepenuhnya akan berkomunikasi dengan semua partai. Khusunya dengan Gerindra yang sudah menjalin komunikasi cukup lama dengan Hanura.

Bayu akan membahas langkah lanjutan dengan tim, usia mendapat restu TPP Hanuea. Namun demikian Bayu mengaku tidak terlalu berambisi.

"Bila diberikan kesempatan untuk maju, semoga saya bisa memberikan kemaslahatan kepada masyarakat dan diberikan jalan menang. Namun bila tidak diberikan kesempatan untuk nyalon pun mungkin itu untuk kebaikan saya dan warga saya," imbuhnya.

Ketua TPD Jawa Barat, Budi Hermansyah, menjelaskan surat tugas atau rekomendasi sama saja. Salah satu tahapan mekanisme partai Hanura dalam sebelum memberikan surat keputusan (SK) dari DPP Hanura.

"Siapa saja yang mendapatkan surat tugas tersebut wajib melaksanakan apa yang tercantum dalam surat tugas. Kalau kebetulan Bayu ditugaskan untuk menjadi calon Wakil Wali Kota, ya kewajiban bersangkutan tugasnya mencari bakal pasanganya," tutur Budi.

BACA JUGA: Kader Hanura Berburu Tiket di Pilkada Kota Sukabumi

Keberadaan surat tugas itu, sebagai penguatan secara resmi partai menunjuk siapapun, tambah Budi, atau kader untuk maju di Pilwalkot 2018 mendatang.

"Kalau SK itu keluar setelah ada paket pasangan keluar. Ketika sudah final hasil komunikasi pengurus DPC hanura dengan partai lain, maka nanti akan diproses pembuatan SK," jelasnya.

Menurut Budi, Bayu Waluya merupakan kader yang sangat menonjol dibandingkan dengan ketua DPC lainnya.

"Bayu itu selalu aktif dalam setiap forum ditingkat provinsi dalam menyampaikan usulan dan aspirasi. Kalau dilihat dari dukungan basis massanya pun memang cukup jelas dan banyak, karena kebetulan sudah di cek dan mengambil kesimpulan layak untuk maju," pungkasnya pada kesempatan sama.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Musik22 November 2024, 17:00 WIB

Lirik dan Terjemahan Lagu Thats The Dream​ Shawn Mendes yang Viral di TikTok

Berikut Lirik Lagu Thats The Dream​ Shawn Mendes, cocok untuk playlist musik hari ini!
Official Video Lirik Lagu Thats The Dream Shawn Mendes. Foto: YouTube/Shawn Mendes
Sukabumi Memilih22 November 2024, 16:56 WIB

Iyos-Zainul: Komitmen Nyata untuk Sukabumi yang Lebih Baik, Bukan Sekadar Janji!

Iyos-Zainul hadir dengan komitmen nyata! Dari gizi balita, pasar murah, hingga 10 ribu lapangan kerja, mereka tawarkan solusi untuk Sukabumi yang sejahtera, agamis, dan inovatif. Yuk, kenali visi mereka!
Iyos-Zainul: Bersama Wujudkan Sukabumi yang Lebih Baik! Dari bantuan gizi hingga peluang kerja, mereka hadir membawa perubahan nyata untuk Sukabumi. Siap mendukung? (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 16:44 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Kata Kedua Paslon soal Isu Perikanan, Cold Storage Jadi Sorotan

Kata kedua Paslon soal isu perikanan dan kelautan dalam Debat Terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024.
Suasana debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024 membahas isu kelautan dan perikanan. (Sumber : YouTube Sukabumiupdate)
Sukabumi22 November 2024, 15:46 WIB

Sukabumi dalam Lingkaran Setan Judi Online

Sadbor merupakan fenomena gunung es kasus judi online di Sukabumi.
Foto ilustrasi tentang kasus judi online di Sukabumi. | Foto: SU
Food & Travel22 November 2024, 15:30 WIB

Curug Dengdeng, Surga Air Terjun Tersembunyi di Garut Selatan

Air Terjun Dengdeng adalah sebuah objek wisata alam tersembunyi yang terletak di bagian selatan Kota Intan, Garut.
Curug Dengdeng Garut Selatan. Foto: IG/curugdengdeng_grt
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:16 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Asep Japar-Andreas Sampaikan Kunci Wujudkan Sukabumi Mubarakah

Paslon nomor urut 2, Asep Japar-Andreas paparkan komitmen dan kunci dalam mewujudkan Kabupaten Sukabumi Mubarakah.
Paslon nomor urut 1 Asep Japar-Andreas saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:13 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Iyos-Zainul Sebut Solusi Masyarakat Sejahtera Tak Cukup Melanjutkan

Paslon Iyos-Zainul berkomitmen mengelola seluruh potensi demi mewujudkan Sukabumi yang Agamis, Sejahtera, Inovatif dan Kolaboratif.
Paslon nomor urut 1 Iyos-Zainul saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Inspirasi22 November 2024, 15:00 WIB

Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi. Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 14:55 WIB

Debat Publik II Pilbup Sukabumi 2024, Tim Asep Japar - Andreas: Visi Misi

Ajang adu gagasan pasangan calon ini disiarkan secara langsung oleh stasiun tv nasional atau bisa diakses melalui kanal youtube sukabumiupdate.com.
Paslon 02 pilkada kabupaten sukabumi 2024, Asep Japar - Andreas (Sumber: dok kpu kabupaten sukabumi)
Life22 November 2024, 14:39 WIB

Media Sosial: Senjata Baru dalam Kampanye Politik?

Media sosial mengubah kampanye politik: cepat, luas, dan interaktif. Namun, hoaks dan manipulasi jadi tantangan. Bagaimana memanfaatkan peluangnya tanpa terjebak risikonya? Simak ulasannya di sini!
Media sosial: alat kampanye politik yang efektif, tapi penuh tantangan. Bijaklah dalam menggunakan dan menerima informasi! (Sumber : freepik)