SUKABUMIUPDATE.com - Bakal calon gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar telah resmi mengantungi Kartu Tanda Anggota (KTA) Partai Demokrat. Wakil Gubernur Jawa Barat itu telah resmi diangkat menjadi kader Demokrat.
"Seumur hidup saya baru kali ini menjadi anggota partai. Jadi ini keputusan penting dalam hidup saya," ujar Deddy saat memberikan sambutan di acara Silahturahmi dan Konsolidasi Partai Demokrat Jawa Barat, di Kota Bandung, Selasa, 5 Desember 2017.
Di sela-sela acara tersebut, Deddy Mizwar sempat memamerkan kartu anggota yang baru ia dapatkan itu. Ia mengaku, keputusan menjadi kader Demokrat karena ia memilki ikatan emosional dan sejarah dengan partai berlambang mercy tersebut."Saya kira bukan suatu hal yang aneh. Karena saya salah satu pendiri Demokrat," katanya.
Setelah resmi menjadi kader Demokrat, Deddy langsung ditunjuk menjadi ketua Majelis Pertimbangan Daerah Demokrat Jawa Barat.
"Saya dipercaya oleh ketua DPD untuk menjadi ketua MPD di Jabar. Pertama kali yang saya minta adalah kiriman AD/ART. Untuk tahu tugas MPD," katanya.
Sebelum dipinang menjadi kader oleh Demokrat, Deddy Mizwar terlebih dahulu diminta menjadi kader oleh Gerindra. Permintaan tersebut tak lepas dari syarat pencalonan Deddy di Pilgub Jawa Barat dari Partai Gerindra. Namun, proses pengakaderan di Gerindra tersebut tak kunjung tuntas hingga Deddy memilih menjadi kader Demokrat.
Sementara itu, Deddy Mizwar telah resmi diusung menjadi bakal calon gubernur Jawa Barat dari Demokrat. Ia dipasangkan dengan kader PKS Ahmad Syaikhu.
Sumber: Tempo