SUKABUMIUPDATE.com - Chelsea akan menghadapi Qarabag FK dalam laga kelima babak penyisihan Grup C Liga Champions Eropa di Baku, Azerbaijan, Kamis dinihari nanti, 23 November 2017. The Blues berharap dapat menang mudah untuk memastikan tempat di babak 16 besar kompetisi tersebut.
Pasukan Antonio Conte saat ini berada di posisi kedua di grup, hanya selisih satu poin dengan sang pemuncak klasemen, AS Roma. Hasil imbang cukup bagi Chelsea untuk lolos ke babak 16 besar jika Atletico Madrid gagal menang atas AS Roma dalam pertandingan lainnya di grup itu.
Conte pasti ingin mengincar hasil maksimal pada laga tersebut. Walau pada pertemuan pertama menang atas Qarabag 6-0 di Stamford Bridge, September lalu, ia akan tetap memasang sebelas pemain terkuatnya. Pelatih asal Italia itu juga ingin mengulang kemenangan tandang 4-0 atas West Bromwich Albion (WBA) di Liga Inggris, akhir pekan lalu.
Meski demikian, ia paham benar bahwa Qarabag telah menunjukkan perkembangan yang signifikan selama tiga kali bertanding di Liga Champions usai bermain imbang dengan Atletico Madrid di kandang dan tandang menyusul kekalahan tipis 2-1 dari Roma.
"Kami harus memainkan laga terpenting kami sejak awal musim ini," kata Conte. "Jika kami bisa mengalahkan Qarabag, maka kami akan lolos ke babak berikutnya di Liga Champions dan ini sangat penting karena mulai sekarang, di periode ini, hingga Januari sangatlah sibuk, jadi sangatlah penting untuk memenangi pertandingan," katanya lagi.
Cesc Fabregas, NGolo Kante, dan Eden Hazard dipastikan akan tampil pada laga dini hari nanti. Ketiganya hanya bermain separuh pertandingan pada laga melawan WBA. Mereka siap tempur dalam pertandingan Liga Champions nanti.
Chelsea juga memiliki Alvaro Morata yang tengah menikmati puncak permainannya. Namun, Conte harus menjaga fisik para pemainnya jelang lawatan ke Anfield untuk menghadapi Liverpool pada akhir pekan nanti.
Sementara itu, Qarabag belum pernah memenangkan pertandingan di Liga Champions. Mereka ingin mencuri kemenangan pertama dalam laga tersebut apalagi bermain di hadapan publik sendiri. Andai menang pun, Qarabag tetap tak akan lolos ke babak 16 besar.
Namun, mereka berpeluang untuk merebut posisi ketiga klasemen dari Atletico Madrid untuk bermain di Liga Europa. Qarabag akan tampil tanpa gelandang asal Brasil Pedro Henrique karena suspensi. Dino Ndlovu diperkirakan diturunkan pada laga tersebut setelah menjalani hukuman bermain.
Pertandingan Liga Champions antara Qarabag dan Chelsea akan berlangsung pada pukul 02.45 WIB.
Sumber: Tempo