SUKABUMIUPDATE.com - Asisten pelatih PERSIB, Herrie Setyawan menilai, hasil imbang 2-2 dengan Persiba Balikpapan yang selalu meraih kemenangan di empat laga kandangnya, layak disyukuri.
"Semua pemain sudah berusaha maksimal, termasuk setelah kita tampil dengan sepuluh orang. Alhamdulillah, kita dapat satu poin," ujar pelatih yang akrab disapa Jose itu.
Menurutnya, momentum kebangkitan Persiba di babak kedua tak lepas dari kartu merah yang didapat Febri Hariyadi. Tapi, meski tampil dengan sepuluh pemain, PERSIB mampu memaksakan hasil sembang setelah Persiba sempat membalikkan keadaan.
"Sekarang, kita sikapi hasil itu dengan positif. Mungkin kita belum dikasih kemenangan. Insya Allah ke depan kita dapat poin maksimal," tutupnya.
Sumber: Persib.co.id