SUKABUMIUPDATE.com - PERSIB tak bisa memainkan Michael Essien dan Tony Sucipto saat melawat ke markas Pusamania Borneo FC pada pekan ke-24 Go-Jek Traveloka Liga 1, akhir pekan ini. Tony pun mengaku bersedih karenanya.
Bagi Tony, ini adalah kali kedua ia mendapatkan larangan bermain karena akumulasi kartu kuning sepanjang kariernya bersama PERSIB. Sebelumnya, dia tak bisa tampil saat menghadapi Semen Padang pada ISL 2014 lalu.
"Pastinya sangat disayangkan, karena kembali tidak bisa membela PERSIB. Ini kedua seingat saya, rasanya tidak enak juga," kata pemain bernomor punggung 6 ini.
Tony sendiri terhitung pemain yang bersih. Dari delapan musim terakhir, sejak musim 2009/2010 bersama Sriwijaya FC, total koleksi kartu kuning yang didapatkannya hanya sembilan.
Musim ini, Tony tampil 19 laga dan mentatatkan menit bermain selama 1592 menit. Tiga kartu kuning yang membuatnya absen, masing-masing saat menghadapi Arema FC, PSM Makassar dan Semen Padang.
Ke depannya Tony akan berusaha tampil maksimal namun tetap menghindari pelanggaran supaya tak lagi mendapat hukuman akumulasi.
"Tetap maksimal. Tapi kalau harus dapat (professional foul) ya memang harus dikartu," tutup Tony.
Sumber: Persib.co.id