Khasiat Kunyit, Mengatasi Kembung hingga Kanker

Sabtu 24 Februari 2018, 16:47 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Di Indonesia, kunyit merupakan rempah atau bumbu dapur yang sering digunakan. Baik untuk memasak maupun sebagai obat tradisional. Kunyit merupakan zat anti-inflamasi, antiseptik, dan antioksidan yang baik.

Michael Balick, PhD, penulis Rodales 21st Century Herbal mengungkapkan bahwa kunyit yang dapat dimakan dan digunakan untuk mencegah atau mengobati berbagai penyakit.

Namun, meskipun terkenal mengandung banyak manfaat, tidak semua orang bisa menggunakan kunyit sebagai obat. Balick mengingatkan bahwa wanita hamil atau orang dengan obstruksi saluran empedu, batu empedu, tukak lambung, atau hyperacidity perut sebaiknya tidak mengkonsumsi kunyit. Sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu kepada dokter Anda untuk memastikan keamanan mengkonsumsi kunyit.

Berikut ini manfaat kunyit bagi kesehatan dilansir Rodale Wellness:

PMS
PMS bisa menjadi penyebab Anda murung, sedih, kembung, dan kram yang sempurna. Menurut periset Iran, beberapa gejala ini bisa diatasi dengan kurkumin. Wanita dapat mengkonsumsi suplemen kurkumin selama 7 hari sebelum menstruasi dan 3 hari setelahnya, coba terapkan selama 3 siklus haid.

Jerawat
Kunyit mengandung antiinflamasi sehingga dapat mengatasi jerawat dengan sempurna. Tasneem Bhatia, MD, penulis What Doctors Eat, merekomendasikan mencampur kunyit dengan air atau yoghurt yang kemudian dioleskan pada bagian tertentu untuk memperbaiki lesi jerawat dan jaringan parut.

Radang sendi
Menurut penelitian dari Inflammopharmacology, orang yang menderita osteoarthritis lutut merasa mengalami perbaikan dari rasa nyeri, kekakuan, dan keterbatasan fungsional setelah mengkonsumsi kunyit.

Penyakit alzheimer
Penyakit neurodegeneratif yang tidak dapat disembuhkan ini dapat dicegah dengan pemberian kunyit secara teratur. Penelitian telah menemukan bahwa kurkumin membersihkan plak beta-amyloid yang terkait dengan penyakit Alzheimer. Berat molekul kurkumin rendah, sehingga cukup kecil untuk melewati darah dan masuk ke otak.

Kembung
Menurut Isaac Eliaz, MD, pendiri Amitabha Clinic & Healing Center peradangan usus bisa menjadi penyebab kembung.  Kunyit dapat mengatasi kembung dan melancarkan sirkulasi dan detoksifikasi. hal ini dapat membantu pencernaan kembali berfungsi normal.

Kanker
Daging yang dimasak pada suhu tinggi secara alami menghasilkan amina heterosiklik (HCA), sebuah karsinogen yang juga ditemukan pada asap rokok. Periset dari Cancer Research Center of Hawaii menemukan bahwa merendam daging dalam saus yang mengandung kunyit dapat mengurangi karsinogen hingga 50 persen. Yang penting, sausnya mengandung sedikit bumbu berbahan dasar cuka tanpa gula.

Diabetes
Dalam sebuah studi dari Diabetes Care, rutin mengkonsumsi kapsul kurkumin selama 9 bulan dapat

melindungi mereka dari prediabetes akan diabetes tipe 2.

Penyakit lyme
Mengurangi stres oksidatif adalah kunci untuk memberi tubuh suntikan terbaik melawan penyakit Lyme. Dr. Eliaz mengatakan bahwa kurkumin tidak hanya mengurangi stres oksidatif, tapi juga bisa memberi dorongan pada pengobatan antibiotik terhadap penyakit ini.

Rasa sakit
Kunyit dapat digunakan sebagai obat penghilang rasa sakit. Secara alami, kunyit membantu mengendalikan rasa sakit. Menurut Dr. Eliaz, kunyit memperlancar sirkulasi, imunitas, dan perbaikan jaringan-semua faktor yang bisa menjadi penyebab rasa sakit.

 

Sumber: Tempo

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Sukabumi24 November 2024, 13:27 WIB

Korban Ungkap Ciri Pelaku Pembacokan Di Jampangtengah Sukabumi: Kulit Putih Penampilan Keren

Y (47 tahun) korban pembacokan orang tak dikenal merupakan warga Kampung Simpang RT 12/ 04 Desa Bojongjengkol, Kecamatan Jampangtengah, Kabupaten Sukabumi, melalui keponakannya Rahman (32 tahun) mengungkapkan ciri ciri pelaku
Y (47 tahun) korban pembacokan orang tak dikenal di Jampangtengah Sukabumi | Foto : Istimewa
Jawa Barat24 November 2024, 13:00 WIB

Gema Petani Jabar Kecam Kriminalisasi ke Penggarap di Bantargadung Sukabumi

Gerakan Mahasiswa Petani Jawa Barat (Gema Petani Jabar) mengutuk keras tindakan kriminalisasi yang dilakukan terhadap tiga petani penggarap di Cijambe, Bantargadung, Kabupaten Sukabumi.
Gema Petani Jabar kecam kriminalisasi penggarap PT Bantargadung Kabupaten Sukabumi | Foto : Istimewa
Sehat24 November 2024, 13:00 WIB

Sesak Napas Berkaitan dengan Jantung? Cek Gejala, Penyebab dan Cara Mengatasinya!

Sesak napas adalah gejala umum yang sering terjadi pada penderita gagal jantung.
Ilustrasi. Waspada Masalah Pernapasan Akibat Obesitas, Bisa Mengalami Asma! (Sumber : Freepik/@jcomp)
Sukabumi Memilih24 November 2024, 11:37 WIB

Ribuan TPS Pilkada 2024 di Sukabumi Rawan: Potensi Bencana Alam, Konflik hingga Politik Uang

Menjelang Pilkada Serentak 2024, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Sukabumi telah mengidentifikasi sejumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang berpotensi rawan
Logo Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024 | Foto : Istimewa
Life24 November 2024, 10:43 WIB

Liburan di Musim Penghujan: Petualangan Virtual – Jelajahi Dunia dari Rumah

Musim penghujan sering kali memaksa kita untuk berdiam diri di rumah, menikmati kenyamanan di dalam ruangan. Namun, dengan kemajuan teknologi, hujan yang turun bisa menjadi kesempatan untuk menjelajahi dunia tanpa harus melangkah keluar rumah.
Petualangan Virtual, Jelajahi Dunia dari Rumah (Sumber : Freepik)
Sukabumi Memilih24 November 2024, 10:25 WIB

Hari Tenang Pilkada 2024 Sukabumi, Ada Sanksi Berat Jika Melanggar

Pemungutan suara akan diselenggarakan pada Rabu (27/11/2024). Ini berarti, masa tenang Pilkada 2024 akan berlangsung pada 24-26 November 2024.
Apel Siaga dan Patroli Pengawasan masa tenang Pilkada Kota Sukabumi 2024 | Foto : Sukabumiupdate
Inspirasi24 November 2024, 10:00 WIB

Lowongan Kerja Sebagai Visual Merchandising Area, Penempatan di Kota Sukabumi

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi. Lowongan Kerja Sebagai Visual Merchandising Area, Penempatan di Kota Sukabumi. (Sumber : Freepik)
Sukabumi24 November 2024, 09:21 WIB

Tanah Longsor di Cidolog Sukabumi, 14 Domba Garut Milik Warga Tertimbun

Longsor ini menyebabkan kandang berserta 14 ekor domba Garut bersertifikat milik seorang peternak di Cidolog Sukabumi tertimbun, dan baru diketahui oleh warga pada pagi harinya, Sabtu (23/11/2024).
Longsor di Cidolog Sukabumi, timbun kandang serta 14 ekor domba garut | Foto : Sukabumiupdate.com
Sehat24 November 2024, 09:00 WIB

Cara Membuat Air Rebusannya Kayu Manis dan Mengenal 5 Manfaat Kesehatannya

Kayu manis adalah salah satu rempah-rempah yang memiliki khasiat luar biasa untuk kesehatan.
Ilustrasi - Kayu manis adalah salah satu obat herbal yang bermanfaat bagi kesehatan. (Sumber : Pexels.com/@Ngô Trọng An)
Sukabumi24 November 2024, 08:50 WIB

Sopir Hilang Kendali, Penyebab Honda CRV Tabrak Truk Molen di Cibadak

Kronologi kecelakaan lalu lintas yang terjadi di Jalan Siliwangi, tepatnya di Kampung Cibadak, Kelurahan Cibadak, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, pada Sabtu (23/11/2024) sekitar pukul 17.30 WIB
Truk molen yang terlibat kecelakaan di depan kantor Kelurahan Cibadak, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Sabtu sore (23/11/2024). | Foto: Istimewa