SUKABUMIUPDATE.com - Perjuangan Julia Perez melawan kanker serviks akhirnya tuntas. Jupe meninggal, Sabtu siang (10/6), setelah menjalani perawatan di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Jakarta, sejak Februari lalu.
Sebelum Julia Perez ada sejumlah selebritis Tanah Air yang juga meninggal akibat kanker. Berikut ini lima di antaranya.
1. Yana Zein
Yana Zein meninggal pada 1 Juni 2017. Bintang sinetron Cinta di Langit Taj Mahal itu mengembuskan napas terakhir di Rumah Sakit Mayapada, Jakarta Selatan, akibat kanker payudara yang menggerogoti tubuhnya.Â
2. Renita Sukardi
Bintang sinetron Tukang Ojek Pengkolan, Renita Sukardi, meninggal akibat kanker payudara pada Senin, 4 April 2017. Sebelum meninggal, wanita yang akrab disapa Iren itu menjalani perawatan di RSCM Jakarta.
Renita Sukardi meninggalkan suami dan satu anak laki-laki yang masih kecil. Jenazah Iren dimakamkan di Taman Pemakaman Umum Menteng Pulo, Jakarta Selatan, satu liang lahat dengan sang bunda yang lebih dulu menghadap Tuhan YME.
3. Olga Syahputra
Kepergian Olga Syahputra untuk selama-lamanya mendapat perhatian besar dari media Tanah Air. Olga mengembuskan napas terakhir di Rumah Sakit Mount Elizabeth, Singapura, pada 27 Maret 2015.
Penyakit yang diderita Olga Syahputra sempat simpang siur dan jadi tanda tanya besar di tengah masyarakat. Namun, pihak keluarga menyebut Olga menderita kanker kelenjar getah bening. Olga Syahputra dikebumikan di TPU Pondok Kelapa, Jakarta Timur.
4. Diana Nasution
Penyanyi lawas Diana Nasution meninggal akibat kanker payudara. Ibunda penyanyi Marcello Tahitoe atau Ello itu mengembuskan napas terakhir di Rumah Sakit Gading Pluit, Kelapa Gading, Jakarta Utara, pada Jumat, 4 Oktober 2013, pukul 00.45 WIB.
Jenazah Diana Nasution dimakamkan di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan, 6 Oktober 2013, berdekatan dengan makam beberapa keluarganya.
5. Iceu Wong
Pelantun lagu Pacar Lima Langkah, Iceu Wong, meninggal pada 22 Juli 2015 di Rumah sakit Immanuel, Bandung, Jawa Barat. Sebelum mengembuskan napas terakhir, Iceu diketahui mengidap kanker payudara.Â
Kondisi Iceu Wong sebelumnya sempat membaik. Ibu satu anak itu bahkan sempat merayakan Lebaran bersama keluarga besarnya dan mengunjungi rumah sanak famili.Â
Namun, tidak diduga penyakit kanker di tubuh Iceu Wong kembali aktif dan membuat Iceu meninggal di usia yang terbilang masih cukup muda, 30 tahun.
Â
Sumber:Â Tempo