SUKABUMIUPDATE.com - Asa PERSIB untuk mempertahankan juara kembali terbuka dengan berada di papan atas Go-Jek Traveloka Liga 1 2017. Jika mampu mengamankan laga kandang saat menjamu Borneo FC di Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Sabtu 20 Mei nanti, maka asa itu akan tetap terjaga.
PERSIB untuk sementara berada di peringkat kedua klasemen sementara. Hanya terpaut satu angka saja dari pimpinan klasemen, PSM Makassar. Maung Bandung juga tengah dalam tren positif, tak terkalahkan serta tak pernah kebobolan di GBLA.
"Kami harus bisa menjaga tren positif yang sudah diraih dari pertandingan sebelumnya. Di kandang, kami harus menang dan bermain menyerang," tegas Djadjang menyambut pertandingan pekan ketujuh PERSIB itu.
Sedangkan dari kubu Borneo yang berada di peringkat ke-13, mereka tidak akan didampingi pelatih Dragan Djukanovic yang mendapatkan sanksi. Namun hal itu bukanlah alasan bagi mereka untuk merebut poin dan menjadi tim pertama yang membobol gawang PERSIB di kandangnya.
"Seperti biasa kita datang untuk berjuang merebut poin. Mudah-mudahan bisa tiga poin atau paling tidak satu poin di pertandingan besok," timpal asisten pelatih Ahmad Amiruddin.
Untuk laga besok, PERSIB akhirnya kembali dapat diperkuat Sergio van Dijk dan boleh dibilang full team.
Sementara Pesut Etam, selain pelatihnya bakal absen, mereka tidak akan diperkuat Diego Michiels yang mengalami cedera hamstring, Ricky Ohorella yang mendapat kartu merah, serta Lerby Eliandry yang tengah melepas masa lajangnya.
“Borneo memiliki banyak pemain berkualitas. Jadi ketika ada yang absen, mereka sudah punya pengganti yang sama bagusnya," tutup Djadjang mewanti-wanti.
Perkiraan Susunan Pemain:
PERSIB (4-2-3-1); M Natsir (PG); Henhen, Vladimir, Supardi, Jufriyanto; Raphael Maitimo, Dedi Kusnandar; Gian Zola, Atep ©, Febri Hariyadi; Sergio van Dijk.
Borneo FC (4-4-2); Muhammad Ridho (PG); Abdul Rahman, Matheus Lopes, Kunihiro Yamashita, Riswan Yusman; Asri Akbar, Flavio Beck Junior, Wahyudi Setiawan Hamisi, Ponaryo Astaman ©; Terens Puhiri, Shane Edward Smeltz.
Sumber: Persib.co.id