SUKABUMIUPDATE.com - Kabar duka menyelimuti masyarakat Kabupaten Sukabumi. Kamis (26/1) sekitar pukul 01.20 WIB dini hari Wakil Bupati (Wabup) Sukabumi periode 2010-2015, Akhmad Jajuli berpulang.
Kabar duka ini diperoleh dari Wabup Sukabumi, Adjo Sardjono, yang menyempatkan diri datang ke rumah duka. “Semoga wafatnya termasuk khusnul khotimah, diterima iman islamnya, diterima amal kebaikannya, diampuni dosa dan kehilapannya,†tulis Adjo Sarjono dalam akun Facebook-nya, Kamis (26/1).
BACA JUGA:
Sakit, Netizen Doakan Mantan Wakil Bupati Sukabumi Cepat Sembuh
Adjo Sardjono Jenguk Mantan Wabub Sukabumi
Adjo menambahkan sejumlah foto saat ia menyempatkan diri melihat jenazah almarhum, dan melepaskan jenazah untuk dikebumikan di Ujungberung, Kota Bandung. “Allahumagfirlahu warhamhu wa afihi wafu anhu wa akrim nujulahu wa wassa madkhalahu birakhmatika ya arhamarrahimin walhamdulillahirobbil alamin,†tulis Adjo lebih jauh.
Akhmad Jajuli, sebelumnya memang dalam kondisi sakit. Bulan November 2016 silam, almarhum sempat dirawat intensif di Rumah Sakit (RS) Cahaya Kawaluyaan, Kota Baru Parahiyangan, Kabupaten Bandung Barat (KBB).
Saat itu, Nita Ahmad Jajuli, istri, menegaskan suaminya dirawat karena mengalami gangguan lambung dan pencernaan.