SUKABUMIUPDATE.com - Sejak hari pertama masuk kerja pasca libur tahun baru, Wakil Bupati (Wabup) Adjo Sardjono punya rutinitas baru, yaitu berkunjung ke kantor, dinas dan badan di lingkungan pemerintah daerah. Ini salah satu tugas dan kewenangan Wabup, namun langkahnya ini juga dikaitkan sebagai upaya mendinginkan suasana, pasca mutasi eselon II, III, dan IV yang berujung polemik.
Hari ini, Kamis Wabub Sukabumi mendapati sejumlah Kantor Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), seperti Dinas Pendidikan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah, Dinas Perhubungan, Dinas Kominfo, dan Dinas Ketahanan Pangan. “Segera Selesaikan Konsolidasi Setelah Pelantikan Pejabat Baru,†tulis Adjo Sardjono dalam akun facebooknya, Kamis (5/1), dengan menambahkan foto-foto saat bertemu dengan jajaran SKPD yang dikunjungi.
Kunjungan ini menurut Adjo sebagai juga sebagai konsekwensi dari PP Nomor 18 Tahun 2016, tentang struktur baru di perangkat daerah. Saat ini Pemkab Sukabumi punya 36 dinas dan empat badan, yang pimpinan dan personel pendukungnya juga banyak yang mengalami perubahan.
“Setelah semua urusan pasca mutasi, rotasi dan promosi selesai. Apalagi yang ditunggu, semua SKPD harus langsung bekerja keras sehingga bisa menciptakan hasil kerja yang maksimal, mewujudkan Sukabumi yang Lebih Baik,†ungkap Adjo kepada sukabumiupdate.com di sela kunjungan ke Kantor BPBD Kabupaten Sukabumi.
Langkah ini, dinilai sebagai respon yang baik Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sukabumi pasca mutasi pejabat dan segala dinamika yang mengikutinya. Termasuk serangan dari warga yang tidak sependapat dengan kebijakan Pemkab Sukabumi terkait daftar para personel di “kabinet†baru.
“Memang harus ada konsolidasi karena SOTK dan aturan baru, banyak penyesuaian di sana-sini dan itu nggak boleh lama-lama. Para pejabat yang kemarin dilantik harus bisa menunjukkan komitmen membantu duet Marwan Hamami-Adjo Sardjono, dan memenuhi janji politiknya kepada masyarakat untuk Kabupaten Sukabumi Lebih Baik,†jelas pemerhati pemerintahan dan kebijakan publik, Asep Deni (AD).
Bahkan AD berharap, alangkah indahnya jika yang mengunjungi SKPD tersebut adalah Marwan dan Adjo, untuk memberikan motivasi dan memompa semangat personelnya.
“Sangat bagus, kalau bisa jangan hanya Adjo, Marwan Juga ikut mendatangi jajarannya. Dua-duanya lebih bagus dan lebih mantap lagi jangan hanya sama pejabat teras di SKPD tapi seluruh isi kantornya,†tutup AD mengakhiri wawancara via telepon dengan sukabumiupdate.com, Kamis (5/1).