SUKABUMIUPDATE.COM – Jalan Palabuhan II yang melintasi wilayah Kota dan Kabupaten Sukabumi mengancam keselematan pengendara, terutama pemotor. Betapa tidak, di beberapa titik di jalan tersebut berlubang.
Pantauan sukabumiupdate.com, kerusakan jalan berupa jalan berulang terlihat mulai depan Pasar Pangleseran, Pasir Datar, Lembursitu, dan Kelurahan Situmekar.Dari keterangan warga di titik-titik kerusakan itu sering terjadi kecelakaan lalulintas.
“Kalau lagi hujan lubang nggak kelihatan jadi motor atau mobil sering ada yang nyangkut. Ada juga yang menghindari lubang hingga mengakibatkan benturan antar kendaraan,†ungkap Ade Saefullah (34), warga Kampung Lio kepada sukabumiupdate.com, Jumat (16/12).
Selain kecelakaan, di jalan milik provinsi ini juga sering terjadi kemacetan terutama di jam-jam keluar-masuk karyawan pabrik. “Cangkeul kalau lewat sini tehapalagi pagi sama sore, keur mah jalan butut ditambah macet,†kata Nuria Irawan (18) warga Kampung Brunei, Kelurahan Benteng, Kota Sukabumi.