Bebas, Kolaborasi Saint Loco, Iwa K Menurut ABG Sukabumi

Selasa 22 November 2016, 23:50 WIB

SUKABUMIUPDATE.COM – Setelah satu tahun tak mengeluarkan lagu baru untuk dinikmati fans-nya, Family of Loco (FOL), kali ini Saint Loco menggubah lagu lama Bebas, lagu tahun 1994 populer dibawakan Iwa K. Bebas versi awal dibawakan dengan warna hiphop, kali ini di aransemen ulang dengan sentuhan alternative rock yang populer di tahun 1990an.

Beragam sentuhan tahun 90-an dalam industri musik, kembali tren di tahun 2016 ini. Band-band gaek zaman dulu seperti Korn, berhasil menjual 30 juta album di seluruh dunia, mendapatkan dua penghargaan dan sepuluh nominasi di ajang MTV Video Music Award yaitu, Best Rock Video dan Best Editing untuk  video Freak on a Leash. Hingga Limp Bizkit yang kondang lewat Rollin pun, kembali meramaikan panggung musik internasional.

Sementara di Indonesia, Saint Loco yang mengisi soundtrack film Dibalik Pintu Istana (2015), awalnya bergenre nu metal dan rapcore, mereka sendiri menyebutnya sebagai hip rock. Sejak Tius keluar, band ini lebih bergenre alternative rock. Hingga kini mereka terus berkarya dan menyajikan lagu-lagu rock terbaik di Indonesia.

Kali ini, mereka mengaransamen kembali hits Bebas dari tahun 90an yang dibawakan bersama penyanyi aslinya Iwa K, maka jadilah Bebas Saint Loco featuring Iwa K dan Dj Tius. Bebas versi baru ini akan memberikan sensasi terbaru, dengan perbauran lagu rock dan hiphop.

Saint Loco yang pernah meramaikan A Zone 2011 di salah satu café di Jalan Siliwangi Sukabumi, setelah 14 tahun berkarya, masih memperlihatkan eksistensinya dengan jelas, sejak dibentuk pada tahun 2002. Saint Loco terdiri dari  Joe (vokal), Bee Al Fatah (rapper), Gilbert a.k.a Gilz (bass), Nyonk Webz (drum) dan Iwan a.k.a Loco Boy (gitar), tak henti membawakan beragam lagu rock yang terus berkembang.

Saint Loco yang sering kali membawakan lagu bernuansa modern rock, tak akan berhenti berkarya, hingga lagu rock dapat dengan mudah dinikmati masyarakat banyak. "Semoga suguhan Saint Loco feat. Iwa K dan Dj Tius lewat single Bebas semakin menggairahkan panggung musik Tanah Air," ungkap Saint Loco dalam pers rilis yang diterima sukabumiupdate.com.

Untuk Anda yang beranjak remaja di era 80-an, tentu mengenali sosok rapper Indonesia dengan kepala plontos dan video klipnya sering wari-wiri di MTV Asia, pada 1980-an. Ketika banyak anak muda demam rock, heavy metal, dan musik cadas genre lainnya, tetapi Iwa K memilih rap, genre musik menonjolkan ocehan yang terkadang bertempo cepat.

Lagu Bebas, ciptaan Iwa K, Yudis Dwikorana, dan Tori sudarsono, nampaknya menjadi satu-satunya lagu rap yang masih digandrungi hingga kini. Tidak sebatas generasi yang gede di zaman itu, melainkan mereka yang tumbuh di era 2000an pun mengenali lagu ini.

"Lagunya riang gitu, bebas lepas, kutinggalkan saja semua beban di hatiku (bernyanyi). Aku pernah lihat klip lagu ini di tivi, aku suka denger radio, nah! Mama tuh aku kebetulan fans-nya Iwa K. Seingat aku, kasetnya masih ada yang cover-nya Iwa pake baju kotak-kotak dan kaca mata hitam kan? Mamaku lahir 70-an lah,” ungkap Nadia, salah seorang ABG (anak baru gede) di Cibadak, Kabupaten Sukabumi. "Asyik juga, pernah tayang di Inbox," jelasnya kepada sukabumiupdate.com, Selasa (22/11).

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Inspirasi22 November 2024, 15:00 WIB

Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi. Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 14:55 WIB

Debat Publik II Pilbup Sukabumi 2024, Tim Asep Japar - Andreas: Visi Misi

Ajang adu gagasan pasangan calon ini disiarkan secara langsung oleh stasiun tv nasional atau bisa diakses melalui kanal youtube sukabumiupdate.com.
Paslon 02 pilkada kabupaten sukabumi 2024, Asep Japar - Andreas (Sumber: dok kpu kabupaten sukabumi)
Life22 November 2024, 14:39 WIB

Media Sosial: Senjata Baru dalam Kampanye Politik?

Media sosial mengubah kampanye politik: cepat, luas, dan interaktif. Namun, hoaks dan manipulasi jadi tantangan. Bagaimana memanfaatkan peluangnya tanpa terjebak risikonya? Simak ulasannya di sini!
Media sosial: alat kampanye politik yang efektif, tapi penuh tantangan. Bijaklah dalam menggunakan dan menerima informasi! (Sumber : freepik)
Food & Travel22 November 2024, 14:30 WIB

Wisata Alam Karacak Valley, Menikmati Keindahan Hutan Pinus dan Curug di Garut Kota

Karacak Valley Garut adalah pilihan yang tepat untuk wisatawan yang mencari ketenangan dan keindahan alam yang masih asri.
Kawasan Taman Wisata Karacak Valley terletak di perbukitan dengan pemandangan hutan pinus yang masih asri. Foto: IG/karacak_valley
Sukabumi Memilih22 November 2024, 14:28 WIB

Debat Publik II Pilbup Sukabumi 2024, Tim Iyos-Zainul: Pengalaman 38 Tahun

Dengan pengalaman Pak Iyos selama 38 tahun di pemerintahan dan Pak Zainul yang juga berpengalaman dalam mengelola pemerintahan, kami tetap percaya diri.
Paslon 01 Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024 (Sumber: dok kpu kabupaten sukabumi)
Bola22 November 2024, 14:00 WIB

Prediksi Persib Bandung vs Borneo FC di Liga 1 2024/2025: H2H, Susunan Pemain dan Skor

Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB.
Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB. (Sumber : X/@BorneoSMR/@persib).
Sukabumi22 November 2024, 13:57 WIB

Lewat Inovasi Kesehatan, Kota Sukabumi Raih KIJB 2024 Pemprov Jabar

Reni mengapresiasi prestasi Puskesmas Sukakarya.
Puskesmas Sukakarya Kota Sukabumi meraih KIJB 2024 di Trans Hotel, Kota Bandung, Kamis, 21 November 2024. | Foto: Istimewa
Nasional22 November 2024, 13:56 WIB

Kronologi Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Berawal dari Masalah Tambang

Berikut kronologi polisi tembak polisi di Solok Selatan menurut Kapolda Sumbar Irjen Suharyono.
Ilustrasi. Peristiwa polisi tembak polisi terjadi di Solok Sumbar. | Foto : Pixabay
Sukabumi Memilih22 November 2024, 13:50 WIB

Profil Teddy Lesmana, Panelis di Debat ke II Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024

Teddy Lesmana yang saat ini terpilih jadi panelis di debat Pilbup 2024 adalah sosok yang menginspirasi karena dedikasinya dalam dunia pendidikan dan hukum.
Teddy Lesmana saat ini berprofesi sebagai Dekan Fakultas Hukum, Bisnis dan Pendidikan di Nusa Putra University Sukabumi. (Sumber : Instagram/@teddyzeeous).
DPRD Kab. Sukabumi22 November 2024, 13:34 WIB

Apresiasi Kunjungan KPK, Ketua DPRD Sukabumi: Perkuat Komitmen Bersama Perangi Korupsi

Menurut Budi, kegiatan ini merupakan program rutin tahunan yang dilakukan oleh KPK untuk memberikan pendidikan antikorupsi kepada pemerintah daerah.
Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi, Budi Azhar Mutawali. (Sumber : SU/Ilyas)