Review sukabumiupdate.com: Fantastic Beasts and Where to Find Them

Kamis 17 November 2016, 14:12 WIB

SUKABUMIUPDATE.COM - Fan-Potter, Potter Lovers, Potterholic, atau apa pun penggemar penyihir legendaris Harry Potter menamakan dirinya di Sukabumi, bahkan seluruh dunia, tentu merasa supprise dengan kehadiran Fantastic Beasts and Where to Find Them ini.

Siapa sangka lima tahun berlalu, sejak sekuel Deathly Hallows yang merupakan film terakhir dari serial Harry Potter Saga, kita disuguhkan kembali keseruan dunia sihir fenomenal karangan J.K Rowling.

Indonesia termasuk beruntung, karena berkesempatan mendahului negara lain dalam pemutaran perdana Fantastic Beasts and Where to Find Them. Karena di tempat asalnya sendiri, Amerika Serikat, film ini baru rilis pada 18 November, selisih dua hari dengan premiere di Indonesia.

Film yang lebih tepat disebut spin off ketimbang sekuel Harry Potter ini, masih dibesut David Yates, sutradara yang juga menggarap empat judul terakhir seri Harry Potter.

Tokoh utama film yang rencananya akan dibuat lima sekuel ini adalah, Newton Artemis Fido Scamander (diperankan Eddie Redmayne), akrab dipanggil Newt Scamander dalam film ini. Newt adalah seorang Magizoologist dan bekerja di Kementrian Sihir Bagian Hewan Magis.

Sesuai keahlian sihirnya, Newt merupakan pengamat dan penakluk hewan-hewan magis. Sepanjang masa mudanya, ia habiskan menjelajahi berbagai belahan dunia, untuk menemukan hewan magis yang jinak dan terlarang di dunia sihir. Kemudian semua hewan magis yang ia temukan disimpan di dalam kebun binatang ajaib di dalam kopernya.

Hmmm menarik ya, movie lover Sukabumi?

Berkisah tentang perjalanan Newt menuju Arizona, guna melepas salah satu hewan magis terbesar, di dalam “kebun binatang ajaib” miliknya. Ia berangkat dari Inggris dengan kapal laut, kemudian transit di New York City, untuk melanjutkan perjalanan dengan subway.

Di luar dugaannya, New York sedang terjadi teror kekuatan gelap, hal ini menyebabkan demonstrasi anti penyihir terjadi di mana-mana oleh kelompok yang menamakan dirinya Salem Kedua. Tanpa disadari oleh Newt, salah satu hewan magisnya bernama Niffler, hewan magis imut yang menyukai benda apapun yang mengkilap, terlepas. Newt pun dibuat kewalahan mencarinya.

Tak dinyana, Niffler ternyata masuk ke sebuah bank dan membuat kekacauan di sana. Momen tersebut merupakan inti dari semua intrik penting dalam film ini, di mana Newt bertemu dengan Jacob (Dan Fogler) seorang No-Maj (sebutan manusia biasa atau Muggle di Amerika), sekaligus pertemuan pertama Newt dengan agen Auror MACUSA (Organisasi Keamanan Penyihir Amerika) bernama Propertina Goldstein (Katherine Waterston).

Misi pertama Newt dan Tina, adalah mencari koper ajaib Newt yang tertukar dengan Jacob. Selain perjalanan menuju Arizona harus tertunda, Newt pun harus dipusingkan lagi karena ternyata kunci koper ajaibnya sudah terbuka di tangan Jacob, sehingga hewan magisnya menyerang rumah Jacob, kemudian kabur dan membuat kekacauan ke kota.

Mantra-mantra dan pertunjukan sihir Newt dan Tina dalam pencarian hewan-hewan ghaib tersebut berlangsung seru dan menegangkan. Aksi full computer generate image atau animasi realistis sepanjang film, sehingga mencapai klimaks pertempuran dengan salah satu tokoh Villain yang selalu dihadirkan J.K Rowling dengan twisty dan sulit ditebak. Setelah klimaks pun, Anda masih akan mendapat kejutan lain yaitu kehadiran Jhonny Deep!

Untuk pecinta Harry Potter maupun movie lovers Sukabumi yang tidak sabar menonton, tenang saja ya, masih banyak waktu kok untuk pergi ke luar kota mencari bioskop yang sesuai dengan budget kalian.

Film ini dipastikan tayang sangat lama, dapat dilihat dari antusiasme penonton di setiap studio yang selalu padat dalam penayangan perdana.

Selain itu, plusnya film ini terbilang lebih menarik, selain karena Eddie Redmayne yang sukses memerankan Newt si introvert dan pintar, dari segi cerita sendiri menurut value pribadi saya setelah menonton, rasanya lebih segar dan ringan dibanding dengan seri Harry Potter mana pun.

Bagaimana menurut kalian movie lover Sukabumi?

Fantastic Beasts and Where to Find Them

Director: David Yates

Writer: J.K Rowling

Durasi: 133 Menit

Cast: Eddy Redmayne, Katherine Waterston, Alison Sudol, Johny Deep

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Entertainment25 November 2024, 16:00 WIB

BIGBANG Sukses Gebrakan Panggung MAMA Awards 2024 setelah Sembilan Tahun Hiatus

Ketiga member boygrup BIGBANG, G-Dragon, Taeyang, dan Daesung sukses menggebrakan panggung hari ketiga MAMA Awards 2024 yang digelar pada Sabtu, 23 November 2024 di Kyocera Dome, Osaka, Jepang.
BIGBANG Sukses Gebrakan Panggung MAMA Awards 2024 setelah Sembilan Tahun Hiatus (Sumber : Instagram/@__youngbae__)
Sukabumi25 November 2024, 15:20 WIB

Peringati HGN dan HUT PGRI ke-79, Sejumlah Guru di Cidolog Sukabumi Gelar Upacara

Sejumlah guru di Kecamatan Cidolog, Kabupaten Sukabumi, menggelar upacara dalam rangka memperingati Hari Hari Guru Nasional (HGN) 2024 sekaligus peringatan HUT ke-79 PGRI (Persatuan Guru Republik Indonesia)
Upacara peringatan hari guru nasional dan HUT PGRI ke-79 di Cidolog Sukabumi | Foto : Istimewa
Sukabumi Memilih25 November 2024, 14:38 WIB

Cara Mudah Cek DPT Online Pilkada 2024 Melalui Handphone

Bagi Anda yang masih bingung mengenai TPS tempat memilih pada Pilkada 2024, penting untuk memeriksa apakah nama Anda terdaftar dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT)
Cara mudah cek DPT Pilkada secara online melalui Hanphone | Foto : Sukabumiupdate
Sukabumi25 November 2024, 14:15 WIB

Bapak Ibu dan Anak, Cerita Keluarga Pemotor Korban Kecelakaan Maut di Sukaraja Sukabumi

DR ibu rumah tangga yang bersama suami dan anaknya hendak menuju Bojonggaling Kebonpedes Kabupaten Sukabumi, meninggal dunia dalam kecelakaan tersebut.
Kendaraan-kendaraan yang terlibat kecelakaan maut di Sukaraja Kabupaten Sukabumi, Minggu malam 24 November 2024 (Sumber: istimewa)
Sukabumi25 November 2024, 13:23 WIB

Bupati Sukabumi Ajak Mitra Cai Berkontribusi Tingkatkan Ketahanan Pangan

Bupati Sukabumi, Marwan Hamami, membuka kegiatan sosialisasi Perkumpulan Petani Pemakai Air (P3A) Mitra Cai di Grand Sulanjana Conference, Senin (25/11/2024).
Bupati Sukabumi Marwan Hamami saat membuka sosialiasasi P3A Mitra Cai, Senin (25/11/2024) | Foto : Dokpim
Musik25 November 2024, 13:00 WIB

Sukses Digelar Selamat Tiga Hari, Berikut Daftar Pemenang MAMA AWARDS 2024

Ajang penghargaan ternama Korea Selatan, MAMA AWARDS sukses digelar selama tiga hari pada 21 November 2024 di Dolby Theater, Los Angeles dan 22 serta 23 November 2024 di Kyocera Dome, Jepang.
Sukses Digelar Selamat Tiga Hari, Berikut Daftar Pemenang MAMA AWARDS 2024 (Sumber : X/@soompi)
Sukabumi25 November 2024, 12:31 WIB

LKC Dompet Dhuafa Resmikan Program Kawasan Sehat ke-28 di Sukabumi

Resmikan Kawasan Sehat ke-28 di Sukabumi, LKC Dompet Dhuafa Dorong Kesehatan Warga Terus Meningkat.
Resmikan Kawasan Sehat ke-28 di Sukabumi, LKC Dompet Dhuafa Dorong Kesehatan Warga Terus Meningkat (Sumber : Ist)
Jawa Barat25 November 2024, 12:14 WIB

Jelang Pencoblosan Lawan Kotak Kosong, Calon Wakil Bupati Ciamis Meninggal Dunia

Dua hari jelang masa pencoblosan, calon wakil bupati Ciamis Yana D Putra meninggal dunia, pada Senin (25/11/2024).
Paslon satu-satunya di pilkada Ciamis 2044 (Sumber: dok kpu ciamis)
Sukabumi Memilih25 November 2024, 12:14 WIB

Dinkes Sukabumi Bantu Multivitamin untuk Petugas Pilkada 2024

Dalam upaya mendukung kelancaran pelaksanaan Pilkada 2024,Dinkes Kabupaten Sukabumi, melalui Puskesmas Kalibunder, memberikan bantuan multivitamin kepada seluruh petugas Pilkada di Kecamatan Kalibunder, Senin (25/11/202
Kepala Pukesmas Kalibunder, N Esti Indrayeni, saat menyerahkan bantuan multivitamun untuk petugas Pilkada 2024 | Foto : Ragil Gilang
Entertainment25 November 2024, 12:00 WIB

Jung Woo Sung Akui Ayah dari Anak Moon Gabi, Janji Akan Bertanggung Jawab Penuh

Kabar mengejutkan datang dari aktor ternama asal Korea Selatan, Jung Woo Sung yang mengaku kalau dirinya adalah ayah kandung dari anak model Moon Gabi.
Jung Woo Sung Akui Ayah dari Anak Moon Gabi, Janji Akan Bertanggung Jawab Penuh (Sumber : X/@soompi)