SUKABUMIUPDATE.COM - Â Bersihnya lokasi pantai dari lapak pedagang kaki lima (PKL) liar, menjadikan tulisan Pantai Citepus di Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, langsung dimanfaatkan warga sekitar dengan melakukan selfie dengan background tulisan tersebut.
"Sebelumnya males selfie di sini, background-nya jadi terpal. Hasilnya gak bagus," ujar warga Desa/Kecamatan Cikakak, Silvi Agustin (29) kepada sukabumiupdate.com, Senin (7/11).
Warung terpal yang biasanya menutupi pemandangan pantai sudah tak terlihat sehingga menggugah keinginannya untuk berfoto di sana. "Mumpung lagi bersih, biasanya kondisi gini gak bakalan lama. Paling lama juga seminggu, kesananya ketutup pedagang lagi," ungkap warga Kecamatan Cikakak itu.
Pengunjung lainnya yang sedang berfoto, Elis Suciawati (21), warga Kecamatan Palabuhanratu mengatakan, sejak kemarin sempat mendengar kalau Pantai Citepus akan dibersihkan dari PKL.
Meski tidak terlalu percaya, namun melihat banyak anggota Satuan Polisi (Satpol) Pamong Praja (PP) Kabupaten Sukabumi yang menertibkan pedagang, mulai dari Jalan Siliwangi Palabuhanratu, ia menjadi penasaran.
"Sudah lama pengen punya foto dengan background tulisan Pantai Citepus. Tapi tulisannya tertutup terpal PKL," ujar Elis.