SUKABUMIUPDATE.COM - Rumah milik keluarga Rahmat, di Kampung Warungpeteuy, Desa Cijangkar, Kecamatan Nyalindung, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (24/9) malam rusak disambar petir. Selain menjebol bagian atas rumkah, kejadian yang berlangsung sekitar pukul 19.20 WIB ini membuat seluruh peralatan elektronik milik keluarga Rahmat rusak.
"Saya kaget saat mendengar suara menggelegar, syukur tidak ada korban jiwa,†ungkap Rahmat kepada sukabumiupdate.com, Minggu (25/9).
Petir yang menyambar, menurut Rahmat mengeluarkan suara yang cukup dasyat seperti ledakan disertai terbakarnya seluruh kabel listrik di dalam rumah. “Anak-anak shock berat akibat peristiwa ini, semalam kami ungsikan dulu ke rumah kerabat,†lanjutnya.
Seluruh peralatan elektronik yang saat kejadian masih tersambung ke aliran listrik rusak, seperti televise, kulkas, lampu, kipas angin dan handphone. Rahmat langsung melaporkan peristiwa ini ke pihak desa dan PLN Sukabumi.
“Petugas PLN langsung datang. Aliran listrik dirumah ini sudahterbakar dan harus diganti,†ujar Rahmat.
Kerugian akibat sambaran petir ini ditaksi Rahmat lebih dari Rp50 juta, dari seluruh peralatan elektronik yang rusak, instalasi listrik, hingga atap rumahnya yang jebol.Â