Usai PON XIX, Dadan Amanda Atlet Kebanggaan Kabupaten Sukabumi Berniat Gantung Sarung Tinju

Sabtu 24 Februari 2018, 16:47 WIB

SUKABUMIUPDATE.COM - Kabar mengejutkan datang dari Dadan Amanda, salah satu atlet kebanggaan Kabupaten Sukabumi yang saat ini memperkuat kontingen tinju Jawa Barat dalam PON XIX. Dadan berniat pensiun atau gantung sarung tinju, usai bertanding di tanah kelahirannya sendiri GOR Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi yang menjadi tuan rumah cabang olahraga tinju PON XIX.

NIat ini diutarakan langsung oleh pria yang berasal dari Salabintana, Kecamatan Sukabumi ini kepada dua pejabar teras di lingkungan Pemkab Sukabumi yang mengunjunginya di Hotel Bayu Amarta, Palabuhanratu, Selasa (20/9). “Dadan bilang ke saya dan pak Kadisporabudpar akan pensiun setelah PON XIX ini,” jelas Kabag Humas Pemkab Sukabumi, Yudi Panca Yoga kepada sukabumiupdte.com.

Menurut Yudi, alasan Dadan pensiun karena ingin berkonsentrasi dengan pekerjaannya sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Jawa Barat. Dadan juga mengungkapkan akan memberikan kenang-kenangan yang bagus untuk masyarakat Sukabumi dan Jawa Barat, yaitu menyumpang emas pada PON XIX kali ini.

“Dia tetap semangat bahkan sangat termotivasi untuk memberikan yang terbaik bagi Jawa Barat. Apalagi pertandingan terakhir ini akan berlangsung ditempat kelahirannya Kabupaten Sukabumi dan insyaallah disaksikan oleh banyak pendukung dan penggemarnya, warga Sukabumi baik kota maupun kabupaten,” lanjut Yudi.

Petinju kebanggaan Kabupaten Sukabumi, ini, akan menghadapi petinju Kalimantan Barat Ari Agustia dalam babak penyisihankelas Bantam (56 kg). Peraih emas di PON Riau dan Kalimantan Timur ini akan mengenakan sabuk merah, dalam pertandingan laga kedua, sesi kedua yang dimulai pukul 19.00 WIB.

Prestasi terakhir yang didapatkan oleh suami pejudo berprestasi asal Jawa Barat, Raisya Puspita adalah medali perunggu pada Kejuaraan Tinju Internasional Agung Cup 2014 di Kedah, Malaysia. Dadan juga tercatat sebagai petinju junior yang mampu menyumbangkan medali petunggu bagi tim merah putih pada Asean Games 2005 di Manila, Filipina.

Sejak umur 9 tahun, Dadan sudah menggeluti dunia tinju, walaupun sempat dilarang oleh orang tuanya. Sederet prestasi akhirnya membuktikan bahwa pilihan Dadan menggeluti olahraga tinju adalah tepat.

Petinju yang memiliki kekuatan pukulan di tangan kiri ini berharap bisa memenuhi target emas pada PON 2016 ini. “Ayo kita dukung Dadan untuk mewujudkan impiannya menyumbang emas dan atlet atlet tinju Jawa Barat lainnya saat ini bertanding di GOR Palabuhanratu,” tutup Yudi. 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Nasional23 November 2024, 10:09 WIB

Pemkab Sukabumi Buka Data, Anggota Komisi II DPR RI Minta Kemendagri Cek Mutasi Pejabat Jelang Pilkada 2024

Kepala BKPSDM Kabupaten Sukabumi, Teja Sumirat menyebut apa yang disampaikan Heri Gunawan anggota Komisi II DPR RI tidak tepat.
Dok Rabu (28/8/2024) mutasi pejabat di lingkungan Pemkab Sukabumi (Sumber: dokpim Kabupaten Sukabumi)
Bola23 November 2024, 10:00 WIB

Persib Bandung Unbeaten Sejak Awal Musim Liga 1 2024/2025, Naik Posisi Dua Klasemen!

Persib Bandung masih belum terkalahkan di 11 laga Liga 1 2024/2025.
Persib Bandung unbaeten dan merangsek ke posisi dua klasemen setelah kalahkan Borneo FC. (Sumber : X@persib).
Sukabumi23 November 2024, 09:39 WIB

Lagi! Truk Sampah Pemkab Sukabumi Terguling, Picu Macet di Jalur Cibadak

Truk sampah terguling di jalan nasional Sukabumi - Bogor, tepatnya di Karangtengah Cibadak Kabupaten Sukabumi dekat simpang Ciheulang, Sabtu (23/11/2024).
Truk sampah terguling di jalan nasional sukabumi bogor, Karang Tengah Cibadak, Sabtu (23/11/2024) (Sumber: istimewa)
Film23 November 2024, 09:30 WIB

Film Moana 2 Rilis 27 November 2024, Petualangan Baru yang Menegangkan di Lautan Oceania

Moana 2 dijadwalkan tayang pada 27 November 2024, yang tentunya akan membawa lebih banyak aksi, petualangan, serta lagu-lagu yang tak kalah menarik dari film pertama.
Film Moana 2, Rilis 27 November 2024, Petualangan Baru yang Menegangkan (Sumber : Disney)
Inspirasi23 November 2024, 09:00 WIB

Lowongan Kerja Pramugara dan Pramugari di KAI Services, Minimal SMA Sederajat

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Lowongan Kerja Pramugara dan Pramugari di KAI Services, Minimal SMA Sederajat (Sumber : Instagram/@rmu.id)
Sukabumi23 November 2024, 08:56 WIB

Ancam Belasan Jiwa, Banjir dan Longsor Terjang Sagaranten Sukabumi: Kedusunan Terisolir

Hujan deras mengguyur wilayah Sukabumi Selatan, pada Jumat siang hingga malang, 22 November 2024 memicu bencana hidrometeorologi.
Titik banjir dan longsor yang menerjang Sagaranten Sukabumi, Jumat (22/11/2024) (Sumber: istimewa)
Sehat23 November 2024, 08:00 WIB

9 Komplikasi Penyakit Jantung yang Harus Diwaspadai, Stroke Hingga Edema Paru

Gejala Penyakit Jantung dapat berupa nyeri dada, sesak napas, kelelahan, atau pingsan.
Ilustrasi. Komplikasi Penyakit Jantung yang Harus Diwaspadai, Stroke Hingga Edema Paru (Sumber : Freepik/@freepik)
Food & Travel23 November 2024, 07:00 WIB

Resep Roti Es Krim Goreng, Camilan Manis Ini Cocok Jadi Stok Frozen Food Ringan!

Rasa Roti Es Krim Goreng ini semakin lezat jika disajikan dengan saus cokelat atau karamel.
Es Krim Goreng. Foto: Instagram/my.foodplace
Science23 November 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 23 November 2024, Waspada Hujan Deras di Siang Hari

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 23 November 2024.
Ilustrasi - Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 23 November 2024. (Sumber : Pixabay.com/@_Alicja_)
Sukabumi23 November 2024, 01:29 WIB

Distan Dan Forkopimcam Ciemas Sukabumi Tanam Padi Gogo 40 Hektar

Dinas Pertanian Kabupaten Sukabumi, bersama Forkopimcam Ciemas, melakukan penanaman padi gogo diatas lahan milik Kelompok Tani Barokah Desa Mekarsakti, Kecamatan Ciemas.
Distan, perani dan Forkopimcam Ciemas malakukan penanaman padi gogo di Desa Mekarsakti Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi | Foto : Istimewa