SUKABUMIUPDATE.COM - Seluruh atlet yang akan bertanding di cabang olahraga (cabor) tinju PON XIX , dipastikan sudah berada di Palabuanratu, Kabupaten Sukabumi. Kontingen Kalimantan Timur adalah yang pertama datang ke Palabuhanratu, sejak tanggal 1 September 2016 silam, dan memilih menanggung semua akomodasi atlet dan official sendiri, karena panitia PON XIX baru memfasilitasi seluruh kebutuhan kontingen, mulai tanggal 14 September 2016 hingga pertandingan tinju selesai.
Kepala Bagian Humas Pemkab Sukabumi, Yudi Panca Yoga menegaskan 176 atlet dari 33 kontingen provinsi yang ikut dalam cabor tinju PON XIX sudah hadir di Palabuanratu. “Untuk kepastiannya masih menunggu laporan resmi dari panitia cabor tinju, hari ini terakhir penerimaan para atlet, karena bsok rapat manajer tim, Minggu sudah pengundian,†jelas Yudi kepada sukabumiupdate.com, Jumat (16/9)
Yudi menambahkan seluruh atlet dari 33 provinsi ini disiapkan tempat penginapan di 7 hotel yang berada kawasan pesisir pantai Palabuhanratu. “ Samudra Beach, Agusta, Cleopatra, Karangsari dan sejumlah hotel yang memiliki fasilitas terbaik di Palabuaratu dipilih sebagai tempat menginap seluruh tim atlet, official dan panitia cabor tinju PON XIX,†ujarnya.
Sesuai jadwal agenda pelaksaan cabor Tinju PON XIX, setelah rapat bersama seluruh manajer kontingen pada Sabtu, (17/9), akan diteruskan dengan test kebugaran wasit dan hakim, pemeriksaan kesehatan dan penimpangan umum atlet serta pengambilan undian, yang akan dilaksanakan pada hari Minggu (18/9). “Jadi Senin sudah akan dimulai pertandingan tinju perdana PON XIX,†imbuh Yudi.
Pada PON XIX tahun 2016 ini, ada 16 medali emas, 16 perak dan 32 medali perunggu yang akan diperebutkan dalam 16 kelas pertandingan.Â