SUKABUMIUPDATE.COM - Pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman menilai Sriwijaya FC mempunyai keuntungan tersendiri pada putaran dua TSC 2016 Presented by Indosat Ooredoo. Keutuhan dan kekompakan tim mereka yang tetap terjaga harus diwaspadai Maung Bandung.
Laskar Wong Kito yang akan dihadapi pada 10 September mendatang itu tidak mengalami banyak perubahan komposisi pemain di bursa transfer paruh musim kali ini. Dalam chemistry tentu itu menguntungkan.
"Saya melihat keuntungan buat Sriwijaya, apalagi saya tahu materi mereka sudah bagus. Tidak ada perombakan, tentu menguntungkan mereka. Mereka tidak akan kesulitan memadukan tim lagi. Mungkin mereka percaya diri dengan tim ini," jelas Djadjang, Senin (5/9).
Status tuan rumah yang disandang Sriwijaya FC juga makin menguntungkan mereka. Terlebih pada putaran pertama lalu mereka mampu menahan PERSIB di stadion Si Jalak Harupat dengan skor 1-1.
"Kita waktu itu mengusai pertandingan, tapi gol pertama untuk Sriwijaya, setelah gol itu kita menguasai pertandingan. Tapi hasilnya seri," ulas Djadjang singkat, terkait pertemuan putaran pertama lalu itu.