SUKABUMIUPDATE.COM - Kerusakan jalan di Kampung Ciasih, Desa Cijulang, Kecamatan Jampang Tengah, Kabupaten Sukabumi, telah lama dikeluhkan warga, namun hingga kini jalan dengan kondisi berbatu dan berlubang tersebut,belum mendapat perhatian dari pihak Pemerintah Kabupaten Sukabumi.Â
Isur Suryadi (45), warga RT 05/02 Kampung Ciasih mengatakan, rusaknya jalan tersebut sudah bertahun-tahun, namun hingga kini belum pernah ada perbaikan.
"Sekarang kondisinya tambah parah. Padahal keberadaan jalan ini sangat penting bagi masyarakat di sini, karena satu-satunya jalan yang bisa dilalui untuk membawa hasil tani, untuk anak-anak pergi ke sekolah, atau mencari nafkah lainnya," katanya.
Menurut Isur, akses jalan tersebut tidak hanya digunakan oleh warga Ciasih, tetapi juga warga Kampung Pasir Tugu, Desa Bojongtipar dan Warga Desa Pagelaran, Kecamatan Purabaya.
“Sebagai warga saya sudah bosan nunggu, kapan ada pembangunan jalan di sini. Maunya diaspal walaupun bertahap nggak apa-apa," kata Isur lagi.
Sementara warga lainnya, Abdul Manaf (50) mengatakan, sangat ironis jika sampai saat ini wilayah Pajampangan masih dipandang sebelah mata oleh Pemerintah Kabupaten Sukabumi. Karena menurut Manaf, untuk percepatan laju pertumbuhan ekonomi dan pendidikan di derahnya, salah satu kuncinya adalah akses jalan yang baik.
"Bagaimana ekonomi dan pendidikan bisa maju jika akses jalannya saja seperti ini," ujar Manaf dengan nada bertanya.