SUKABUMIUPDATE.com - Turnamen bulu tangkis All England jadi salah satu fokus PBSI di tahun 2021. Turnamen ini sekaligus akan menjadi penutup tur Eropa di bulan Maret 2021. BWF akan menggelar turnamen ini pada 17-21 Maret di Birmingham, Inggris.
Karena menjadi fokus, PBSI bahkan harus menarik lima atlet dari keikutsertaan mereka pada Swiss Open,. Lima atlet itu adalah Anthony Sinisuka Ginting, ganda putri Greysia Polii / Apriyani Rahayu, dan ganda campuran Praveen Jordan / Melati Daeva Oktavianti.
"Ketiga wakil ini akan lebih dipersiapkan untuk meraih prestasi maksimal pada kejuaraan All England," kata Kepala Bidang Humas dan Media PBSI Broto Happy, di Jakarta.
Menyalin tempo.co, berikut susunan atlet pelatnas bulu tangkis yang akan diturunkan PBSI untuk turnamen All England 2021.
Tunggal Putra
Anthony Sinisuka Ginting
Jonatan Christie
Tommy Sugiarto.
Tunggal Putri
Gregoria Mariska Tunjung.
Ganda Putra
Marcus Fernaldi Gideon / Kevin Sanjaya Sukamuljo
Mohammad Ahsan / Hendra Setiawan
Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto
Leo Rolly Carnando / Daniel Marthin
Pramudya Kusumawardana / Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan,
Bagas Maulana / Muhammad Shohibul Fikri.
Ganda Putri
Greysia Polii / Apriyani Rahayu
Siti Fadia Silva Ramadhanti / Ribka Sugiarto
Nita Violina Marwah / Putri Syaikah.
Ganda Campuran
Praveen Jordan / Melati Daeva Oktavianti
Hafiz Faizal / Gloria Emanuelle Widjaja
Rinov Rivaldy / Pitha Haningtyas Mentari
Adnan Maulana / Mychelle Crhystine Bandaso
SUMBER: TEMPO.CO