Petarung MMA Berbayaran Tertinggi di 2020, Ada Khabib Nurmagomedov dan McGregor

Jumat 08 Januari 2021, 05:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Arena pertarungan MMA di sepanjang tahun 2020 memang tidak berjalan maksimal karena adanya Pandemi Covid-19. Kendati demikian, terdapat beberapa pertarungan menarik yang menyajikan bayaran yang tinggi, termasuk bagi petarung fenomenal Khabib Nurmagomedov dan McGregor.

Berikut ini tiga petarung MMA yang memperoleh penghasilan tertinggi di arena UFC selama tahun 2020:

1. Khabib Nurmagomedov

 

Khabib Nurmagomedov | Sumber foto: Instagram.com/@khabib_nurmagomedov

Tahun 2020 memang menjadi ajang perpisahan bagi petarung Rusia, Khabib Nurmagomedov. Laki-laki berusia 32 tahun itu mengakhiri karirnya setelah berhasil mengalahkan Justin Gaethje pada 24 Oktober lalu.

Pertarungan perpisahan yang digelar di Abu Dhabi tersebut menempatkan Khabib Nurmagomedov sebagai petarung dengan bayaran tertinggi pada 2020. Ia mendapatkan 4,5 juta pound atau setara Rp 85,6 miliar.

Khabib Nurmagomedov yang belum terkalahkan di sepanjang karirnya memang memiliki daya jual yang tinggi. Bahkan saat ini, Presiden UFC Dana White masih berupaya membujuknya supaya kembali dari masa pensiunnya itu.

2. Conor McGregor

 

Conor McGregor | Sumber foto: Instagram.com/Conor McGregor Official

Posisi kedua daftar petarung dengan bayaran tertinggi di tahun 2020 diraih superstar UFC lainnya, yakni Conor McGregor. Pria asal Irlandia berusia 32 tahun ini disebut mendapatkan 2,2 juta pound atau setara Rp 41,4 miliar dari pertarungannya melawan Donald Cerrone.

McGregor naik ring pada 8 Oktober di Las Vegas, setelah lebih dari dua tahun absen. Penampilannya mengesankan dan sukses mengalahkan lawannya dengan TKO di ronde pertama.

McGregor pernah menyatakan kembali pensiun selepas duel tersebut. Namun ia saat ini dijadwalkan berlaga di Oktagon pada 23 Januari 2021, melawan Dustin Poirier.

3. Junior Dos Santos

Junior Dos Santos | Sumber foto: Instagram.com/@juniorcigano

Petarung Basil berusia 36 tahun ini disebut sedang menapaki hari-hari terakhir dalam karirnya. Di sepanjang tahun 2020, mantan juara kelas berat UFC tersebut selalu kalah di tiga pertarungan yang dijalaninya. Namun setidaknya ia dapat meraih keuntungan finansial yang besar.

Dari pertarungan melawan Ciryl Gane, Jairzinho Rozenstruik, dan Curtis Blaydes, Dos Santos memperoleh pemasukan 1,2 juta pound atau setara Rp 22,6 miliar. Nominal tersebut menempatkan Dos Santos di posisi ketiga dalam daftar petarung dengan pemasukan tertinggi di sepanjang 2020.

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Inspirasi18 Januari 2025, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Sukabumi Sebagai Cook Sushi, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi - Lowongan Kerja Sukabumi Sebagai Cook Sushi, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik.com/@ASphotofamily)
Sukabumi18 Januari 2025, 14:58 WIB

Pengendara Terjebak Berjam-jam, Jalan Nasional di Simpenan Sukabumi Buka Tutup Pasca Longsor

Saat ini jalan sudah dibuka, tetapi dengan sistem buka tutup.
Antrean kendaraan di Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua, tepatnya di Kampung Cimapag, Desa Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Dokumen Pengendara
Sukabumi18 Januari 2025, 14:13 WIB

Pulihkan Ekosistem Pasca Bencana, Penanaman Pohon di DAS Sungai Cikaso Sukabumi

Kegiatan ini untuk mencegah bencana serupa di masa depan.
Penanaman pohon di DAS Cikaso, Desa Cibadak dan Desa Pabuaran, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Dokumentasi Panitia
Food & Travel18 Januari 2025, 14:00 WIB

Menikmati Deburan Ombak di Pantai Karang Tawulan, Wisata Eksotis Mirip Tanah Lot di Tasikmalaya

Tersembunyi di wilayah selatan kabupaten, pantai Karang Tawulan menawarkan keindahan alam yang masih asri dan jauh dari hiruk pikuk kota.
Pantai Karang Tawulan adalah sebuah destinasi wisata pantai yang menarik di Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat. (Sumber : Instagram/@riskardr/@dadanwardana99).
Bola18 Januari 2025, 12:00 WIB

Prediksi PSM Makassar vs PSBS Biak di Liga 1: H2H, Susunan Pemain dan Skor

PSM Makassar vs PSBS Biak akan tersaji sore ini dalam lanjutan Liga 1 2024/2025.
PSM Makassar vs PSBS Biak akan tersaji sore ini dalam lanjutan Liga 1 2024/2025. (Sumber : Instagram/@psbsofficial/X/@psm_makassar).
Sukabumi18 Januari 2025, 11:57 WIB

Satpam Asal Sukabumi Tewas di Rumah Mewah Bogor, Keluarga Temukan Banyak Luka Serius

Korban sempat menghubungi istrinya melalui pesan singkat.
Rumah duka Septian (37 tahun) di Kampung Cibarengkok RW 01, Desa Citarik, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi. | Foto: SU/Ilyas Supendi
Sukabumi18 Januari 2025, 11:36 WIB

Daftar SKPD dengan Aduan Terbanyak pada 2024, Menurut Data Diskominfo Kota Sukabumi

Pemerintah Kota Sukabumi menerima 106 aduan masyarakat sepanjang 2024.
Apel di Lapang Setda Balai Kota Sukabumi pada Senin (15/7/2024). | Foto: Dokpim Kota Sukabumi
Sukabumi18 Januari 2025, 11:20 WIB

Tahun 2025, Dishub Kota Sukabumi Bakal Perketat Pengawasan Kendaraan Pariwisata

UPTD PKB Dishub akan melakukan upaya untuk mendukung pemerintah pusat.
Kepala UPTD PKB Dishub Kota Sukabumi, Endro. | Foto: Website Kota Sukabumi
Aplikasi18 Januari 2025, 11:15 WIB

Raksasa Mesin Pencari Google Mulai Ditinggalkan, Ternyata Teknologi Ini Penggantinya!

Google perlahan-lahan mulai ditinggalkan oleh pengguna, terutama para generasi muda.
Google perlahan-lahan mulai ditinggalkan oleh pengguna, terutama para generasi muda. (Sumber : Pixabay.com/@Simon).
Sukabumi18 Januari 2025, 11:06 WIB

Diskominfo Rilis Laporan 2024: SP4N-Lapor Kota Sukabumi Terima 106 Aduan Masyarakat

Mei menjadi bulan tertinggi dengan 15 aduan.
(Foto Ilustrasi) Diskominfo Kota Sukabumi merilis data yang masuk ke SP4N Lapor sepanjang 2024. | Foto: Istimewa