SUKABUMIUPDATE.com - Upacara pembukaan Asian Para Games 2018 digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu malam 6 Oktober.
Dalam upacara pembukaan itu, defile adalah salah satu hal yang sangat dinantikan. Sebanyak 43 negara mengikuti defile. Indonesia sebagai tuan rumah berkekuatan 295 atlet, Indonesia turun di 18 cabang.
Dalam defile pembukaan tersebut, atlet para renang Laura Dinda menjadi pembawa bendera kontingen Indonesia.
Indonesia menargetkan untuk mencapai hasil lebih baik daripada Asian Para Games 2014. Pada Asian Para Games 2014, Indonesia meraih sembilan emas, 11 perak, dan 18 perunggu.
Asian Para Games 2018 akan digelar di Jakarta, 6-13 Oktober 2018, dan menggelar 18 cabang.
Sumber: Tempo