SUKABUMIUPDATE.com - Atlet Karate, Ahmad Zigi Zaresta Yuda, 20 tahun, menambah pundi medali Indonesia dengan meraih perunggu kelas kata putra cabang olahraga karate Asian Games 2018 di Venue Karate, JCC, Senayan, Jakarta, Sabtu, 25 Agustus 2018.
"Alhamdulillah, sangat bersyukur apa yang saya raih hari ini. Ini merupakan medali pertama saya di Asian Games. Mudahan kedepan bisa lebih baik lagi," kata Zigi, di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta, 25 Agustus 2018.
Zigi berhasil meraih perunggu usai mengalahkan atlet Qatar, Adham Hashem, dengan skor 5-0. Zigi gagal melaju ke final karena kalah di semifinal saat bertemu atlet Jepang , Ryo Kiyuna dengan skor 0-5.
"Waktu ngalahin Qatar saya berjuang habis-habisan dan berusaha tenang," kata Zigi.
Saat melawan Jepang, Zigi juga berjuang sekuat tenaga. Namun, apa yang dia yakini hasilnya berbeda saat bertanding. "Waktu ketemu jepang saya memotivasi diri dan yakin bisa. Tapi di lapangan ternyata berbeda," kata dia.
Zigi berterima kasih dan kagum dengan aksi dukungan penonton di venue karate. Ia berharap ke depan bisa menjadi lebih baik lagi. "Dukungan suporter sangat luar biasa, membuat adrenalin saya naik. Target selanjutnya bisa juara SEA Games, Asian Games dan Olimpiade," kata Zigi.
Perunggu Zigi menjadi medali pertama Indonesia dari cabang olahraga karate. Kini Indonesia sudah mengumpulkan 9 emas, 11 perak, dan 16 perunggu. Tim Merah Putih berada di posisi kelima klasemen perolehan medali di bawah Cina, Jepang, Korea Selatan, dan Iran.
Sumber: Tempo