SUKABUMIUPDATE.com - Pembukaan Asian Games 2018 dilakukan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, pada Sabtu malam, 18 Agustus 2018.
Atlet renang Indonesia I Gede Siman Sudartawa, menjadi pembawa bendera (flag bearer) kontingen Indonesia.
Ini bukan kali pertama Siman menjadi flag bearer Indonesia. Pada SEA Games 2017 di Malaysia pun atlet berusia 23 tahun itu pun dipercaya memimpin kontingen Indonesia di acara parade atlet.
Selain Siman, kapten Timnas Basket Putra Indonesia Arki Dikania Wisnu juga didapuk menjadi pembaca janji atlet. Janji itu akan dibacakan Arki dalam bahasa Inggris. Pebasket Satria Muda itu dipilih karena kemampuannya bahasa Inggrisnya yang fasih.
Upacara pembukaan Asian Games 2018 akan menjadi salah satu sajian utama turnamen multi event empat tahunan itu. Ribuan penari di bawah arahan koreografer Denny Malik dan pengarah musik Ronald Steven, akan ikut memeriahkan upacara ini. Masifnya panggung acara ini juga membuat setengah kapasitas dari SUGBK tak dapat diisi.
Panggung megah dengan latar belakang pesona alam Indonesia berupa gunung dan persawahan menjadi daya tarik sendiri. Panggung upacara ini memang mengusung tema kekayaan budaya dan alam asli Indonesia.
Asian Games 2018 ini diikuti setidaknya 11 ribu atlet dari 45 negara. Sebanyak 40 cabang olahraga yang terdiri dari 465 nomor pertandingan. Asian Games ke 18 ini merupakan kali pertama Asian Games digelar di dua daerah, yakni di Jakarta dan Palembang.
Sumber: Tempo