SUKABUMIUPDATE.com - Empat atlet asal Kota Sukabumi memperkuat kontingen Jawa Barat dalam Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) XVII di Kota Solo dari 6 hingga 13 Oktober 2024.
Keempat atlet itu Marwati dan Rahmatullah, cabang olahraga blind judo. Kemudian atlet tenis meja Asep Zakaria. Lalu Theradina Audi Lie yang bertanding pada cabang olahraga renang.
Selain itu, Kota Sukabumi pun mengirimkan pelatih renang, Rustam Arifin, serta ofisial cabang olahraga renang, Leonardi, untuk memperkuat kontingen Jawa Barat.
Baca Juga: Cerita Ayu Danita, Atlet Floorball Asal Sukabumi Sumbang Emas PON untuk Jawa Barat
Menurut laporan Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar) Kota Sukabumi pada 8 Oktober 2024, dua atlet asal Kota Sukabumi menyumbangkan medali bagi Jawa Barat.
Mereka adalah Theradina Audi Lie yang memperoleh medali emas pada nomor renang 100 meter gaya bebas putri dan Asep Zakaria yang menyumbangkan medali perunggu lewat cabang olahraga tenis meja.
Raihan medali tersebut berpotensi terus bertambah karena atlet Kota Sukabumi juga diturunkan di nomor lainnya.
Perjuangan para atlet mendapatkan dukungan langsung dari Penjabat Wali Kota Sukabumi Kusmana Hartadji dan Penjabat Ketua TP-PKK Diana Rahesti yang beserta jajaran Disporapar Kota Sukabumi ikut menghadiri Peparnas XVII. (ADV)
Sumber: Website Kota Sukabumi